Home Olahraga Serena Williams Tunjukkan Dominasi atas Sharapova di US Open

Serena Williams Tunjukkan Dominasi atas Sharapova di US Open

New York City, Gatra.com - Petenis Serena Williams berhasil mengalahkan rival utamanya yaitu petenis Rusia, Maria Sharapova dalam kompetisi US Open. Kemenangan itu terasa "manis", setelah sebelumnya Serena harus menepi dalam waktu lama karena cedera.

Pertemuan antara dua musuh bebuyutan tersebut terjadi di babak awal kompetisi US Open. Namun pada pertandingan hari ini, Petenis berusia 37 tahun tersebut berhasil mengalahkan Sharapova dengan skor meyakinkan dua set langsung 6-1, 6-1. Pertandingan antara dua mantan petenis wanita nomor 1 tersebut sangat sengit dan berlangsung selama 59 menit.

Baca juga: Serena Williams akan Terus Perjuangkan Kesetaraan

Pada saat pertama kali nama Williams dan Sharapova diumumkan pada Kamis, akan berduel, pertemuan terakhir antara dua nama terbesar dalam olahraga tenis tersebut menjadi poin pembicaraan utama dari putaran pertama di Flushing Meadows.

Pertemuan keduanya pun menarik mata seluruh pecinta tenis, bahkan petenis nomor satu dunia Naomi Osaka mengatakan akan "mengatur waktu" untuk memastikan tidak melewatkan pertandingan. 

Sementara itu, juara Grand Slam 20 kali Roger Federer menambahkan, akan menonton saat ia melakukan pemanasan pertandingan di Stadion Arthur Ashe. 

Baca juga: Hadiah Wimbledon Masih Kalah dengan Kompetisi Lainnya

"Kemenangan di posisi 3-1 pada set kedua membantu saya dalam pertandingan kali ini. Dia [Sharapova] merupakan pemain yang jika mendapat momentum, maka dia akan menguasai pertandingan," kata Serena dikutip dari BBC Sports, Selasa (27/8).

"Untuk itu, saya sangan senang bisa menang di pertandingan ini. Saya melawan pemain tenis dengan 5 gelar grand Slam, tentu saja saya senang dapat menang," ungkapnya.

118