Home Milenial KPAI Minta Kepsek Deteksi Keberadaan Pelajar Yang Ikut Demo

KPAI Minta Kepsek Deteksi Keberadaan Pelajar Yang Ikut Demo

Jakarta, Gatra.com - Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) menyampaikan rasa keprihatinannya atas terjadinya aksi massa yang melibatkan anak-anak pelajar yang terjadi di sekitar gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Senayan, Jakara Selatan, Rabu (25/09) sore. 

Komisioner KPAI bidang Pendidikan, Retno Listyarti mengatakan bahwa pihak KPAI telah berkoordinasi dengan pihak terkait diantaranya Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk menghindari jatuhnya korban.
 
"KPAI sudah berkoordinasi dengan pejabat Kemendikbud, yaitu Ibu Dian [Wahyuni] selaku Kepala Biro Hukum dan Organisasi Kemendikbud agar dapat segera di sikapi ke Dirjen Dikdasmen demi melindungi anak-anakn karena aksi berpotensi rusuh," ungkap Retno dalam keterangannya kepada media, Rabu (25/9).
 
KPAI juga telah berkoordinasi dengan kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Rayitno, untuk meminta agar Disdik Jakarta dapat membuat surat edaran melalui aplikasi Whatsapp kepada Sudin Pendidikan di Seluruh DKI Jakarta.
 
"Kami sudah berkoordinasi agar para kepala sekolah segera melakukan komunikasi berantai melalui wali-wali kelas ke para orangtua seluruh siswa untuk mendeteksi keberadaan anak-anaknya," kata Retno.
 
Menurut informasi yang dihimpun KPAI, anak-anak pelajar yang melakukan aksi melakukan koordinasi atau janjian melalui pesan di sosial media. Saat ini telah terdeteksi pelajar berasal dari Bekasi, Depok, dan Jakarta Utara yang mana sebagian besar di duga siswa SMK (STM).
 
Sebelumnya sejak siang tadi, kelompok massa yang diduga pelajar telah melakukan aksi unjuk rasa di depan kantor DPR MPR. Konsentrasi massa berada di titik sekitar kompleks DPR RI seperti Slipi, Palmerah, dan sepanjang Jalan Gatot Subroto.
84

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR