Home Internasional Joe Biden: Trump Tidak Mewakili Jati Diri AS

Joe Biden: Trump Tidak Mewakili Jati Diri AS

Pittsburgh, Gatra.com - Calon presiden dari Partai Demokrat Amerika Serikat (AS), Joe Biden menuduh Presiden Donald Trump menyalahgunakan kekuasaan kantornya dan mengabaikan semua orang kecuali basis politiknya. Biden menyatakan hal itu dalam rapat umum pertamanya sebagai kandidat presiden, Senin (29/4).

“Hanya ada satu hal yang menghambat kita, yaitu sistem politik yang sengaja dirusak oleh presiden (Trump) yang menyalahgunakan kekuasaan jabatan kepresidenan, "kata mantan Wakil Presiden AS ke-47 tersebut.

Biden menyebutkan bahwa Trump adalah satu-satunya presiden di dalam sejarah AS yang tidak merepresentasikan jati diri AS. Sementara itu, Biden mengatakan di masa genting ini AS sedang membutuhkan seorang pemimpin yang dapat mewakili nilai-nilai negara.

Joe Biden melakukan debat di negara bagian yang dianggap sebagai medan pertempuran penting antara kubu Republik dan Demokrat, yaitu di Pennsylvania. Di kampanyenya, Biden juga ingin memperkuat serikat pekerja dan mempromosikan persatuan sosial dan ekonomi dapat memenangkan kubunya kembali ke Gedung Putih di pilpres nanti.

 

 

 

871