Home Internasional AS Jatuhkan Sanksi terhadap Putera Mahkota Nicolas Maduro

AS Jatuhkan Sanksi terhadap Putera Mahkota Nicolas Maduro

Caracas, Gatra.com - Amerika telah menjatuhkan sanksi kepada putra Presiden Venezuela Nicolas Maduro, sebagai langkah jitu Washington untuk mendesak pemimpin sosialis itu mundur dari jabatannya. Dilansir dari Russia Today, untuk mempertahankan rezimnya, Maduro harus menaruh orang-orang kepercayaannya, salahsatunya sang putera mahkota, Nicolas 'Nicolasito' Maduro.  

Sebelumnya pada Jumat lalu (28/6) Departemen Keuangan Amerika mengatakan akan membukan semua aset milik putera Maduro tersebut di paman Sam karena dituduh terlibat dalam propaganda dan sensor, mengambil keuntungan dari tambang-tambang Venezuela dan menekan militer untuk mencegah masuknya bantuan kemanusiaan ke negara tersebut. Menteri Keuangan AS Steven Mnuchin mengatakan akan terus menarget kerabat dari orang dalam rezim tidak sah yang diduga mengambil keuntungan dari korupsi Maduro.

Saat ini Maduro Jr baru berusia 29 tahun dan bertugas sebagai anggota Majelis Nasional Konstituante (CNA) Venezuela, badan legislatif yang sepenuhnya dikelola oleh para loyalis Maduro. AS sebelumnya telah memberi sanksi kepada delapan (8) pejabat Venezuela yang bertanggung jawab dalam pembentukan Majelis Nasional Konstituante pada 2017 itu. Dan Washington dianggap memberikan legitimasi kepada Majelis Nasional yang dipimpin oposisi sebagai satu-satunya lembaga yang dapat diterima masyarakat Venezuela.

Upaya AS ini tidak lepas dari pemerintahan Trump yang berupaya menggulingkan Pemerintah Maduro. Setelah AS sebelumnya mendukung pemimpin oposisi Juan Guaido awal tahun ini dan berulang kali menyatakan semua opsi tersedia ketika segala upaya untuk melengserkan Maduro menemui kegagalan.

436