Home Olahraga Atletik Jateng Terbuka, Pasi Jateng Kian Kokoh di Puncak

Atletik Jateng Terbuka, Pasi Jateng Kian Kokoh di Puncak

Semarang, Gatra.com - Hari kedua kejuaraan Atletik Jateng Terbuka, tuan rumah Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Jateng makin memantapkan  posisi di puncak,  dengan 26 medali. 

Ketua Panpel, Hery Setyono,  mengemukakan, pihaknya telah menyelesaikan 33 nomor atletik putra maupun putri. "Hari ini telah menyelesaikan 17 Nomor, kemarin 16 nomor. Total sudah 33 nomor, masih tersisa 12 nomor yang akan digelar  Sabtu dan Minggu," katanya seusai memimpin kejuaraan tersebut di Gelanggang Olahraga Trilomba Juang, Semarang, Jumat (5/7).

Untuk perolehan mendali, posisi pertama masih ditempati PASI Jawa Tengah dengan  26 medali. " Pasi Jateng 26 mendali, terdiri dari 13 emas, 6 perak, 7 perunggu. Kemudian disusul  Jawa Timur dengan perolehan 8 mendali, terdiri dari 4 emas, 2 perak, 2 perunggu," ujarnya.

Kejuaraan Atletik Jateng Terbuka masih menyisakan dua hari lagi. Pada Sabtu (6/7) akan mempertandingkan lompat tinggi, lontar martil, sapta-lomba, 4x400 meter estafet, 110 meter gawang putra, dan 100 meter gawang putri.

Kemudian pada  Minggu (7/7),  dipertandingkan 20.000 meter jalan cepat putra dan putri. Direncanakan akan start dan finish di Balai Kota Semarang.

 

276