Home Gaya Hidup Puluhan Satwa Dilindungi Dititip ke BBKSDA Riau

Puluhan Satwa Dilindungi Dititip ke BBKSDA Riau

Pekanbaru, Gatra.com - Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Riau, menitipkan satwa liar dilindungi yang hendak diperdagangkan oknum tidak bertanggungjawab ke Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau.

Adapun satwa yang dititipkan itu antara lain 2 ekor kancil, 20 ekor burung betet, satu ekor kukang, 2 ekor anak buaya dan 3 ekor burung Nuri Tanao serta satu ekor monyet ekor pendek.

Satwa endemik Riau ini ditemukan polisi di dalam sebuah mobil yang terparkir di parkiran sebuah hotel di Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Selasa (30/7).

Dua orang pria berinisial JM (41) warga Kota Dumai dan IG (21) warga Kabupaten Rohil, turut diamankan lantaran diduga sebagai pelaku yang hendak menjual satwa-satwa itu.

Kepala Bagian (Kabag) Tata Usaha BBKSDA Riau, Hartono mengatakan bahwa nantinya satwa ini akan diperiksa terlebih dahulu kesehatannya.

Sebab semuanya kelihatan stres lantaran terkungkung di dalam kandang. Bahkan beberapa di antaranya malah sudah mati. Satwa-satwa yang masih hidup ini nantinya akan lebih dulu ditempatkan di kandang transit.

Jika dirasa sifat liar satwa ini sudah kembali seperti normal, baru dilepasliarkan ke hutan. "Satwa yang masih hidup akan kami pelihara dulu dengan bantuan dokter hewan. Kalau kondisi satwa sudah baik, kami akan segera melepasliarkannya ke hutan di Riau," terang Hartono saat ekspos pengungkapan perdagangan satwa dilindungi itu di kantor Ditreskrimsus Polda Riau, Rabu (31/7).

Direktur Reskrimsus Polda Riau, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan mengatakan, "Pelaku jualan melalui akun facebook di handphone. Pelaku menawarkan satwa dilindungi kepada calon pembeli," katanya.

Setelah ditelusuri, ketahuan bahwa pelaku akan melakukan transaksi kepada pembeli di parkiran hotel. Belum sempat menerima uangnya, kedua pelaku sudah diciduk polisi.


Reporter: Virda Elisya

947