Home Politik Puan dan Prananda Prabowo Jadi Suksesor Megawati

Puan dan Prananda Prabowo Jadi Suksesor Megawati

Jakarta, Gatra.com - PDI Perjuangan (PDIP) sedang menyiapkan bakal pengganti atau suksesor Megawati Soekarnoputri yang telah menjabat sebagai ketua umum selama 25 tahun. 

Ketua DPP PDIP, Aria Bima menyebut bakal suksesor Megawati antara Puan Maharani dan Prananda Prabowo. Kedua anak Megawati ini sedang ditempa untuk menahkodai partai berlambang kepala banteng tersebut. 

"Ibu Mega tahu bagaimana menyiapkan kedua putra dan putrinya ini yang penting bagaimana PDIP lima tahun ini akan mampu menjalankan tugas kepartaian," ujar Aria di Kantor Para Syndicate, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (2/8).

Sukesor Megawati harus memiliki jiwa kepemimpinan Presiden RI pertama, Soekarno, merupakn syarat multak dari kader dan pendukung PDIP. 

Meski memiliki trah Soekarno perlu dilengkapi dengan kemampuan berorganisasi kepartaian. Saat ini, Puan dan Prananada sedang disiapkan agar bisa mengurus PDIP ke depan. 

"Organisasi modern, lebih partisipatif dan aspiratif yang didukung kepemimpinan yang kharismatik dan fungsioner itu idaman organisasi PDIP kedepan sebagai partai modern dengan tidak kehilangan roh ideologis," pungkasnya.

384