Home Milenial Bupati Muaro Jambi Belum Setuju Siswa SD Diliburkan

Bupati Muaro Jambi Belum Setuju Siswa SD Diliburkan

Muaro Jambi, Gatra.com - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Muaro Jambi telah meminta pertimbangan Bupati Muaro Jambi, Masnah Busroh untuk meliburkan anak Sekolah Dasar (SD). Pertimbangan untuk meliburkan anak SD itu diajukan setelah memperhatikan kondisi kabut asap yang tidak kunjung sirna dari wilayah Muaro Jambi.

"Suratnya sudah kita sampaikan ke Ibu Bupati. Kita meminta pertimbangan beliau untuk meliburkan anak SD," kata Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muaro Jambi, Erwanisah, Selasa (20/8).

Erwanisah mengatakan surat dari Dinas Pendidikan sudah dijawab. Masnah menyarankan agar Dinas Pendidikan berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup terkait ISPU. "Kita diminta untuk berkoordinasi dulu dengan LH soal ISPU," ujarnya.

Erwanisah menjelaskan pihaknya sudah menjalankan saran dari Masnah. Dari hasil koordinasi itu, ternyata ISPU Muaro Jambi masih di ambang kategori sedang yaitu 82 Mg/L, sehingga belum bisa menjadi acuan untuk meliburkan siswa.

"Tapi itu ukuran ISPU di wilayah Sengeti, alatnya berada di Perkantoran Bupati. Di wilayah terdampak kebakaran seperti Kecamatan Kumpeh Ulu, Sungai Gelam dan Taman Rajo belum diukur," kata Erwanisah.

Diakui pria yang juga menjabat staf ahli ini, pihaknya sebenarnya menyusun sistem libur berdasarkan zonasi. Di mana wilayah yang terdampak kebakaran siswa sekolah dasar diliburkan atau dikurangi jam belajarnya.

"Jadi kita usulkan libur di daerah terdampak seperti di Kumpeh Ulu, berdasarkan zonasi. Namun, ini belum disetujui," kata Erwanisah.

180