Home Politik Ibu Kota Pindah, Anies: Pembangunan Jakarta Jalan Terus

Ibu Kota Pindah, Anies: Pembangunan Jakarta Jalan Terus

Jakarta, Gatra.com - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, memastikan pemindahan ibu kota negara tak akan berpengaruh banyak dalam pembangunan Jakarta. Saat ini, Pemprov DKI tengah fokus dalam empat poin pembangunan. 

"Saya ngobrol dengan Pak Presiden (Jokowi), beliau menegaskan komitmen untuk pembangunan Jakarta tidak berubah, jalan terus, " kata Anies di Balai Kota Jakarta, Selasa (27/8).

Baca Juga: Penertiban PKL, Anies Akan Lawan Putusan MA lewat Kebijakan

 

Menurut Anies, fokus pembangunan Jakarta masuk ke dalam rencana urban regeneration atau proses komperhensif untuk menyelesaikan permasalahan kota. Rencana ini meliputi pembangunan perumahan, transportasi, air bersih dan pengelolaan air limbah.

 

"Hari selasa pekan lalu kita rapatkan di kantor Wapres bersama Ibu Menteri Keuangan, Bapak Menteri Bappenas, dan Menteri Perhubungan dengan Pemprov DKI sudah sampai level teknis," tambah Anies.

Baca Juga: Setahun Jomblo, Anies: DPRD Prioritaskan Pemilihan Wagub

Anies mengatakan bahwa keempat poin tersebut telah dihitung besaran anggarannya. Sumber anggaran berasal dari investasi, APBD, APBN. "Nantinya akan kita eksekusi dan kita juga menegaskan tidak ada perubahan komitmen, untuk pembangunan di Jakarta tetap menjadi prioritas pemerintah," demikian Anies. 

 

 

 

442