Home Olahraga Turnamen Futsal Antar OPD Meriahkan HUT Muaro Jambi

Turnamen Futsal Antar OPD Meriahkan HUT Muaro Jambi

Muaro Jambi, Gatra.com - Berbagai kegiatan dan perlombaan diadakan Pemkab Muaro Jambi dalam memperingati HUT Muaro Jambi ke-20. Salah satu di antara kegiatan yang diadakan berupa Turnamen Futsal antar OPD dan instansi vertikal.

Turnamen futsal ini dilaksanakan selama dua hari di lapangan futsal, Kelurahan Sengeti. Pembukaan turnamen secara resmi dilangsungkan pada Senin (14/10). Jumlah pesertanya sebanyak 28 tim dengan memakai sistem gugur.

Pertandingan digelar dari pagi hingga malam. Kemudian pertandingan akan berlanjut pada Selasa pagi (15/10) dan partai final akan dilangsungkan pada malam harinya.

Turnamen futsal ini dibuka secara resmi oleh Kepolres Muaro Jambi AKBP Mardiono.Dalam sambutannya, Mardiono mengucapkan selamat bertanding kepada seluruh tim yang mengikuti turnamen futsal tahun ini. Beliau meminta setiap tim bertanding agar selalu menjunjung tinggi sportifitas.

"Selamat bertanding, junjung tinggi sportifitas dan bermainlah dengan fair play," kata Mardiono, Senin (14/10)

Pertandingan pembuka dimulai antara tim Setda Pemkab Muaro Jambi berhadapan dengan Tim Dinas Ketahanan Pangan Muaro Jambi. Pertandingan dimenangkan oleh tim Setda dengan skor 7-1.

Sekda Muaro Jambi Moh. Fadhil Arief turun langsung dalam pertandingan dan berhasil mencetak hattrick untuk kemenangan timnya.

Usai pertandingan, M.Fadhil menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan selain untuk memperingati HUT Muaro Jambi juga untuk terus meningkatkan silaturahmi antar OPD dan pejabat di Muaro Jambi.

"Olahraga ini kan untuk menjaga kesehatan kita. Selain sehat, melalui kegiatan ini juga meningkatkan tali silaturahmi," kata Moh. Fadhil Arief, Senin (14/10).

M. Fadhil turut mengucapkan selamat ulang tahun kepada Kabupaten Muaro Jambi yang ke-20. "Selamat Ulang Tahun Kabupaten Muarojambi ke-20, Bumi Sailun Salimbai. Jayalah selalu Muaro Jambi dan semoga Muaro Jambi Tuntas 2022 bisa terwujud," katanya.

Hari jadi Muaro Jambi jatuh pada 12 Oktober. Puncak perayaan HUT Muaro Jambi akan dilaksanakan melalui sidang paripurna istimewa di Gedung DPRD Muaro Jambi, pada Rabu (16/10).

342