Home Politik Bamsoet Ingatkan Peran Pemuda Jelang Hari Sumpah Pemuda

Bamsoet Ingatkan Peran Pemuda Jelang Hari Sumpah Pemuda

Jakarta, Gatra.com - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo memberikan pesan krpada para pemuda yang menghadiri Festival Budaya dalam bingkai persatuan untuk menyongsong Hari Sumpah Pemuda.

Bamsoet sapaan mantan Ketua DPR RI itu, mengapresiasi para mahasiswa yang tergabung dalam aliansi pemuda dan mahasiswa yang menggelar festival budaya pada pagi ini.

"Pendidik masa depan bangsa ini adalah sebetulnya para pemuda. Nah, itu ditunjukkan dari para pemuda kita beberapa tahun yang lalu. Jadi itulah pegangan kita," ujar Bamsoet di kawasan Gelora Bung Karno Jakarta, Minggu (27/10).

Bamsoet mengapresiasi karena tingkat pendidikan ataupun pengetahuan pemuda atau mahasiswa seharusnya berperan dalam mengisi pembangunan yang sedang dilakukan oleh pemerintah sekarang ini.

"Pemuda lalu yang menyatakan Sumpah Pemuda, berbangsa satu bangsa Indonesia, berbahasa satu bahasa Indonesia dan berideologi satu ideologi Pancasila," ujar Bamsoet.

"Momentum ini harus dimanfaatkan betul. Untuk para pemuda ini bersatu..bersatu itu keren," katanya.

113