Home Politik Idham Azis Tolak Anggota ke Rumah Dinas, Ini Sebabnya

Idham Azis Tolak Anggota ke Rumah Dinas, Ini Sebabnya

Jakarta, Gatra.com - Calon Tunggal Kapolri, Komjen Pol Idham Azis memaku jika nantinya sudah menjabat sebagai Kapolri tidak akan menerima anggotanya yang ingin menghadap ke rumah dinas Kapolri yang berada di Jalan Pattimura, Jakarta Selatan.

"Kalau perlu saya tidak pernah akan menerima anggota di Pattimura (rumah dinas Kapolri) itu kalau ada urusan kau di kantor saja, kalau ada urusan kau wa saja sama saja," ujar Idham saat berada di kediamannya, di Jalan Panglima Polim III, Kebayoran Baru, Jakaeta Selatan Rabu (30/10).

Ia juga menyebut dengan gamblang bahwa jika ada anggota yang menghadap biasanya adalah anggota yang ada maunya atau memiliki kepentingan tertentu. Setidaknya ada tiga hal yang diinginkan anggota saat datang menghadap.

"Karena yang menghadap itu cuma tiga, minta jabatan, mempertahankan jabatan atau mempertahankan sekolah. Yang jelas-jelas aja pak kita bikin pak, Insyaallah," imbuhnya.

Selain itu Idham juga menegaskan bahwa dirinya adalah polisi yang tegak lurus soal menjalankan aturan. Ia mempersilahkan jika anggota Komisi III untuk melihat rekam jejaknya.

"Saya betul-betul tegas untuk itu, bapak bisa cari track record saya, percayalah pak kalau urusan begini saya tegak lurus!" ujar Idham.

1598