Home Milenial Bupati Merangin: Kades Baru Sido Lego Jangan Berbuat Asusila

Bupati Merangin: Kades Baru Sido Lego Jangan Berbuat Asusila

Merangin, Gatra.com – Bupati Merangin, H Al Haris akhirnya melantik Ruslan Miskun sebagai Kepala Desa Sido Lego, Selasa (12/11). Ia berpesan Ruslan mampu mengangkat harkat dan martabat desa yang dipimpinnya.

"Desa Sido Lego harus bangkit dan membuat perubahan. Semoga kades yang baru dilantik ini bisa bekerja dengan baik, berpikir untuk kemajuan Sido Lego,” kata Al Haris usai melantik Ruslan Miskun, Selasa (12/11).

Al Haris mengakui bahwa Kades Sido Lego sebelumnya berinisial MS telah berbuat asusila sehingga merusak citra desa tersebut. MS pada 8 Mei 2019 lalu tertangkap basah menginap di rumah seorang janda. Ia digerebek warga setempat sekitar jam 2 subuh dalam keadaan tidur bersama sang janda. Gara-gara peristiwa tersebut, MS dipecat dari posisinya sebagai kades oleh Bupati Al Haris.

Sebenarnya, menurut Al Haris, dirinya tidak menginginkan pergantian kades. “Saya tidak akan menoleransi perangkat-perangkat desa yang melakukan tindakan melanggar hukum, apalagi melakukan tindakan asusila yang sangat tidak terpuji. Saya akan tindak tegas hingga memberhentikannya,” ujar Al Haris.

Mendengar penegasan Al Haris, Ruslan Miskun mengaku terharu dengan harapan masyarakat Sido Lego, termasuk harapan Bupati Merangin.

“Saya akan berusaha menjaga kepercayaan masyarakat. Saya juga merangkul semua masyarakat serta mewujudkan amanah yang diberikan dan dititipkan kepada saya demi kemajuan Sido Lego,” kata Ruslan.

293