Home Kesehatan Mikrobioma di Usus Kelelawar Berbeda Dari Mamalia Lain

Mikrobioma di Usus Kelelawar Berbeda Dari Mamalia Lain

Washington, D.C., Gatra.com - Bakteri usus sangat penting bagi kesehatan manusia. Mikroba membantu mencerna makanan, tetapi ternyata ada banyak bukti bahwa bakteri usus berperan dalam berbagai kondisi kesehatan. Dilansir Medical News Today, Jumat (15/11), terdapat investigasi menunjukkan mikrobioma kelelawar mengikuti aturan yang berbeda dengan mamalia lain. Para penulis bertanya, apakah perbedaan ini kemungkinan membuat mereka lebih rentan terhadap perubahan lingkungan.

Manusia memiliki banyak mikroba yang hidup di dalam tubuh. Hal ini karena bakteri usus akan selalu bersama dengan mamalia sepanjang evolusi. Pada beberapa kasus, mereka telah berevolusi dan saling membutuhkan untuk bertahan hidup.

Dalam studi saat ini, para ilmuwan menemukan spesies kelelawar memiliki mikrobioma yang sangat berbeda. Ini menyimpulkan, bakteri usus kemungkinan tidak terlalu penting untuk kelelawar.

Untuk menyelidiki bakteri usus kelelawar, para peneliti mengambil sampel dari kulit, lidah, dan usus 497 kelelawar. Secara keseluruhan, mereka menganalisis 31 spesies dari Uganda dan Kenya. Para ilmuwan membandingkan bahan genetik yang ada dalam sampel ini untuk menggambarkan spesies yang berada di area spesifik setiap kelelawar.

Pertama, penulis mencatat, lebih beragam bakteri di kulit daripada di mulut atau usus. Temuan ini sejalan dengan penelitian pada mamalia lain. Namun, kelelawar berbeda dari mamalia lain. Salah satu perbedaan yang mencolok yakni mikroba kelelawar tidak mengikuti pola evolusi. Dengan kata lain, kelelawar tidak menunjukkan phylosymbiosis.

Penulis memercayai, temuan yang tidak biasa ini disebabkan struktur tubuh kelelawar. Mereka merupakan satu-satunya mamalia yang memiliki tenaga untuk terbang dan tetap berada di udara. Anatomi kelelawar harus beradaptasi.

Dibandingkan dengan mamalia lain dengan ukuran yang sama, kelelawar memiliki usus pendek, yang berarti mereka memiliki lebih sedikit jaringan usus dan lebih sedikit makanan. Para ilmuwan mengungkapkan, adaptasi ini membantu mereka mengurangi berat badan, membuat tubuh mereka kurang berenergi. 

Berkat usus mereka yang lebih pendek, makanan dapat melalui sistem pencernaan kelelawar hanya dalam 15-30 menit. Usus yang lebih pendek mungkin berarti kelelawar tidak pernah memiliki kesempatan untuk membentuk ikatan yang erat dengan bakteri mereka.

1574