Home Kebencanaan Bus 'Pulang Kampung' dari Sumatera Dipaksa Putar Balik

Bus 'Pulang Kampung' dari Sumatera Dipaksa Putar Balik

Semarang, Gatra.com - Puluhan pemudik asal Sumatera yang menaiki Bus Pariwisata Putra Amanah tujuan Pati-Solo diberhentikan Komandan Regu (Danru) Dishub Kota Semarang di Posko Covid-19 Terminal Mangkang. 
 
Meski di kaca bus bertuliskan "Intruksi Presiden Ini Pulang Kampung Bukan Mudik", nyatanya para petugas penjaga pos perbatasan tidak peduli dan tetap melarang mereka melanjutkan perjalanan, alias harus putar balik. 
 
"Kami hentikan dan kami suruh putar balik. Tidak peduli ada tulisan instrusksi presiden atau tidak yang jelas mereka kami suruh putar balik," 
tegas Komandan Regu (Danru) Dishub Kota Semarang di Posko Mangkang, Heri Listiyawan, Selasa (27/4).
 
Namun, bukan tidak menemukan kesulitan, Heri menceritakan baik sopir, kernet maupun penumpang seluruhnya menolak untuk diberhentikan dan putar balik.
 
"Tadi sempat menolak untuk putar balik, karena merasa tidak ada masalah dan sehat sehat saja. Tapi tetap kami paksa," ungkapnya.
 
Heri juga menjelaskan, sebelum diminta putar balik, pihaknya juga memeriksa surat kelengkapan bus dan kesehatan 28 penumpang di dalamnya.
 
"Bus kita periksa surat suratnya. Kita sempot disinfektan juga. Selain itu 28 penumpang dan 2 crew bus juga di periksa kesehatannya oleh Dinas Kesehatan," paparnya.
 
Dalam pelaksanaan Pembatasan Kegiatan Masyatakat (PKM) non PSBB pada hari kedua, pihaknya juga terus memberikan sosialisasi kepada para pengguna jalan untuk tetap waspada terhadap penyebaran virus corona. 
 
"Kami selalu sosialisasikan berulang ulang, kami juga memberikan masker, dan melakukan penyemprotan disinfektan kepada kendaraan dari luar kota, supaya virus corona segera hilang dari Indonesia," tandasnya.
 
 
3327