Home Kebencanaan Tali Terputus, Pendaki Bobot 105 Kg Terjatuh ke Kawah

Tali Terputus, Pendaki Bobot 105 Kg Terjatuh ke Kawah

Karanganyar, Gatra.com - Seorang pendaki asal Grabah, DIY, Alam (31) terjatuh ke kawah Candradimuka di pos 2 jalur pendakian Gunung Lawu, Ahad (19/7). Tali penahan itu tak kuat menahan tubuhnya yang berbobot 105 kilogram, hingga terputus saat turun ke kawah.

Alam pun mengalami luka sobek, mulut berdarah, lemah dan tidak mampu berjalan. Tiga rekannya menunggui dirinya sedangkan lainnya meminta bantuan ke basecamp Cemara Kandang. 

Koordinator Basarnas Pos SAR Surakarta, Arief Sugiyarto mengatakan evakuasi melibatkan 70-80 orang relawan dari berbagai organisasi seperti Basarnas Pos SAR Surakarta, AGL, Tim SAR Karanganyar, Reco, PMI Cabang Karanganyar KRI, dan lain-lain. Mereka mengawali operasi itu pada Ahad siang. 

"Terbagi menjadi 3 SRU. Di kali kawah, kami menaikkan tubuhnya ke tandu. Ia masih sadar. Agar aman selama menuruni jalur, tubuhnya semacam diikat ke tandu. Personel menandunya secara estafet. Sampai ke posko Cemoro Kandang sekitar pukul 15.30 WIB," katanya kepada wartawan, Ahad sore.

Berdasarkan laporan, seorang penyintas asal Ngijo Tasikmadu, Sugeng Wahyono (27) menceritakan jatuhnya Alam ke posko Cemoro Kandang. Alam bersama rombongannya berada di posko 2 sejak Sabtu malam kemarin. Pada Ahad pagi, mereka berniat turun ke kawah. 

Lima rekannya sudah berhasil turun dengan berpegangan tali. Giliran dirinya yang terakhir turun, tali itu tak cukup kuat menahan bobotnya sehingga terputus. Tubuhnya pun membentur tanah berbatu di kedalaman 10 meter dari tebing.

"Usai dievakuasi, langsung dibawa ke RSUD Karanganyar. Ia dalam keadaan sadar," katanya.

17263