Home Kesehatan Positif Covid, Aa Gym: Alhamdulillah

Positif Covid, Aa Gym: Alhamdulillah

Bandung Barat, Gatra.com - Pasca konfirmasi positif Covid-19 dai kondang sekaligus sesepuh pondok pesantren Daarut Tauhid (DT), Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym, Selasa (29/12), Satgas Covid-19 Bandung Barat bergerak cepat melakukan tracing di Eco Pesantren DT yang berlokasi di Jalan Cigugur Girang Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat. 

"Kita langsung menerjunkan petugas kesehatan dari Puskesmas Ciwaruga untuk tracing setelah menerima kabar Aa Gym Positif," kata Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Bandung Barat, Agus Ganjar Hidayat saat ditemui. 

Agus menjelaskan setelah dilakukan tracing atau penelusuran kontal erat Aa Gym, maka orang-orang tersebut bakal langsung menjalani testing berupa rapid test. Jika hasilnya reaktif, akan ditindaklanjuti dengan menjalani swab test. "Apabila didapatkan siapa kontak eratnya, langsung melakukan testing rapid test. Kalau ada yang reaktif ditindaklanjuti dengan swab tes. Mudah-mudahan tidak ada yang positif," katanya.

Bila berdasarkan hasil swab test ada kontak erat yang positif COVID-19, maka yang bersangkutan akan langsung menjalani isolasi mandiri sesuai dengan protokol yang berlaku.  "Kalau ada (yang positif) akan isolasi mandiri. Tapi kita yakin kalau pihak pesantren juga sudah dan selalu menerapkan prokes dengan ketat termasuk soal isolasi mandiri usai kabar Aa Gym positif," terangnya. 

Diketahui, Kabar Aa Gym positif COVID-19 disampaikannya sendiri melalui kanal YouTube pribadinya, Selasa (29/12/2020). Aa Gym juga meminta kepada siapapun yang merasa pernah kontak langsung dengannya untuk swab test PCR. "Alhamdulillah setelah di swab test kemarin ternyata hasilnya positif. Alhamdulillah berarti harus karantina," kata Aa Gym.

267