Home Milenial Kenalkan, Andi-Gladi Duta Genre Banjarnegara tahun 2021

Kenalkan, Andi-Gladi Duta Genre Banjarnegara tahun 2021

Banyumas, Gatra.com – Andi Setya Gunawan dan Gladi Melania Kartika Nuswantari, terpilih sebagai ‘Duta Genre’ (Generasi Berencana) tingkat Kabupaten Banjarnegara tahun 2021. Grand Final ‘Duta Genre’ telah digelar Sabtu 3 April 2021, di Aula KB Jalan A Yani Nomor 2 Banjarnegara.

Sebagai juara 1 keduanya berhak mewakili Kabupaten Banjarnegara dalam lomba duta Genre di tingkat provinsi mendatang.

Kepala Dispermades PPKB melalui Kepala Bidang Keluarga Berencana Sri Yuniarti, SKM, MM Senin (5/4/2021), mengatakan, ajang ini melibatkan 46 peserta utusan dari sekolah, kampus, instansi, dan kecamatan. Dari sini terseleksi 30 finalis, yang selanjutnya dikerucutkan lagi menjadi 10 besar finalis.

“Dari sepuluh besar yang terdiri atas lima finalis putra dan lima finalis putri, telah ditentukan kejuaraannya dalam grand final Duta Genre Banjarnegara tahun 2021,” katanya.

Pada grand Final, dilakukan seleksi bakat peserta mulai dari Ada yang menampilkan kemampuan menyanyi, memainkan instrumen musik, menari, MC, pencak silat, bahkan drama. Selanjutnya dilakukan tahapan uji wawancara untuk memilih tiga orang putra-putri sebagai kandidat juara 1, 2, dan 3 untuk masing-masing kategori.

“Semuanya bertalenta. Dengan persaingan yang ketat, dewan juri menetapkan Andi dan Gladi sebagai duta genre Banjarnegara tahun 2021. Semoga saja wakil Banjarnegara ini nantinya sukses di pada lomba di tingkat provinsi. Dan jika mereka lolos sebagai juara 1 provinsi, akan terus melaju di tingkat nasional,” ucapnya.

Sementara, Kepala Dispermades PPKB Kabupaten Banjarnegara, Hendro Kuncoro, SE M. Si, mengatakan, generasi muda adalah bagian penting masa depan bangsa. Jumlah mereka yang besar merupakan sebuah potensi untuk pembangunan.

Namun disi lain, godaan mereka besar. Duta Genre menjadi program yang memilih anak muda sebagai segmennya. Program ini sangat inspiratif karena mendorong anak muda berbicara tentang dirinya dan berbicara mengenai masa depannya.

“Mereka perlu dimotivasi agar memiliki pemahaman yang baik tentang keluarga berencana, kependudukan, dan pembangunan keluarga. Seorang duta genre dituntut untuk memiliki pengetahuan yang baik tentang KB, sekaligus memiiki kepribadian yang baik, memiliki kemampuan bergaul baik, komunikatif dan sekaligus memiliki kemampuan untuk berbicara di depan publik,” jelasnya.

Berikut adalah hasil Grand Final ‘Duta Genre: Kategori Putra: Juara 1 – Andi Setya Gunawan, Juara 2 – Wahyu Aji Pradana, Juara 3 – Hidul Wintoro, Harapan 1 - Ade Bagus Satrio, Harapan 2 – Riefda Azfa Harist.

Kategori Putri : Juara 1 – Gladi Milenia Kartika Nuswantari, Juara 2 – Insyahita Akmalia Muta’abidah, Juara 3 – Qintara Nur Faza, Harapan 1 – Danif Laela Pancaningtyas, Harapan 2 – Adina Ainur Rohmah.

Andi Setya Gunawan, juara 1 duta genre Banjarnegara kategori putra merasa berbangga dan bersyukur memenangi ajang bergengsi ini.

“Pertama saya bersyukur kepada Allah dan terima kasih kepada kedua orang tua yang selalu mendukung kegiatan saya. Ini menjadi awal dari perjuangan saya dan teman-teman untuk saling bersinergi dalam meng-GenRekan Generasi Muda, khususnya di Banjarnegara,” ucapnya.

Andi juga menyadari bahwa peran duta genre tidak berhenti di lomba saja tapi akan berperan lebih lanjut untuk mensosialisasikan Program Generasi Berencana, “Wadahnya bisa melalui Forum Genre, sosialisasi ke PIK Remaja, Karang Taruna dan sekolah-sekolah nantinya,” pungkasnya. (Adv)