Home Ekonomi Mendag Pastikan Harga Bahan Pokok Stabil Jelang Ramadhan

Mendag Pastikan Harga Bahan Pokok Stabil Jelang Ramadhan

Jakarta, Gatra.com - Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi memastikan harga bahan pokok jelang Ramadan akan tetap stabil.

Harga bawang merah dan bawang putih di pasar induk, berkisar antara Rp18 ribu hingga Rp21 ribu. Harga ini masih berada di bawah Harga Eceran Tertinggi (HET).

Sedangkan untuk harga cabai, yang sebelumnya di atas Rp100 ribu, saat ini sudah mulai mendekati Rp70 ribu. Bahkan, ketika masa panen nanti, diprediksikan akan kembali turun.

"Dengan ini mudah-mudahan puasa kita tahun ini bisa lebih tenang, bisa lebih baik. Suplai semua, saya jamin, saya pastikan barangnya ada dan tersedia," katanya di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, Rabu (7/4).

Ia juga memastikan stok bahan pokok akan tetap tersedia hingga lebaran Idul Fitri nanti. Bahkan, Lutfi menyebut, jumlahnya akan mencukupi sehingga tidak butuh impor.

"Kalau saya rasa, kalau kita lihat tadi semuanya, bahwa semua barang sudah tersedia. Jadi mungkin semua bisa tercukupi dalam negeri, kita akan cukupi suplai dari dalam negeri," jelasnya.

Terkait potensi gagal panen di musim hujan, Lutfi menyebut sedang mencari solusi bersama pengelola PD Pasar Jaya. Pihaknya akan terus mencari alternatif-alternatif agar bahan-bahan pokok ini bisa disimpan lebih lama.

"Mungkin pola tanamnya tadi kalau melihat pedagang itu supaya bisa dipisahkan. Supaya jangan melulu pada panen bersamaan harga jatoh, dan ketika barang tidak ada, harga naik. Jadi ini yang akan kita jaga bersama-sama," ucapnya.

148