Home Olahraga Hasil Drawing Sepakbola PON XX, Kesebelasan Jateng di Grup Neraka

Hasil Drawing Sepakbola PON XX, Kesebelasan Jateng di Grup Neraka

Semarang, Gatra.com- Tim kesebelasan Jawa Tengah (Jateng) berada di grup neraka pada babak penyisihan cabang olah raga sepakbola pada PON XX 2021 di Papua. Hal ini berdasarkan hasil drawing atau pengundian grup cabang olahraga sepakbola Pekan Olahraga Nasional (PON) XX yang dilakukan secara daring, Rabu (1/9).

Dari hasil pengudian, tim kesebelasan Jateng berada di grup B bersama Jawa Timur, Sumatera Utara (Sumut), dan Sumatera Selatan dengan tempat pertandingan di Stadion Mahacandra Uncen, Kota Jayapura.

“Ini grup neraka. Siapapun tahu, Jawa Timur, Sulawesi Selatan atau Makassar, Sumut adalah Gudang pemain pesepakbola handal di Tanah Air,” kata Asisten Manajer Tim Sepak Bola PON Jateng, Didik Saptiyono menanggapi hasil drawing.

Meski berada di grup yang berat, Didik menambahkan dengan persiapan yang telah dilakukan selama ini tim kesebelasan Jateng tetap merasa optimistis bisa melewati semuanya. “Insya Allah anak-anak bisa mengambil satu tiket ke babak enam besar,” ujarnya.

Sementara dari pengundian terhadap 12 tim kesebelasan yang akan berlaga pada PON XX dilakukan Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Papua, Benhur Tomi Mano, Ketua Bidang I PB PON Papua, Yusuf Yambe Yabdi, Ketua Panwasrah PON XX, Suwarno, dan Sekretaris Umum PB PON, Elia Loupatty dibagi tiga grup.

Grup A yakni kesebelasan Papua, Nusa Tenggara Timur, Maluku Utara, Jawa Barat tempat bertanding di Stadion Mandala Kota Jayapura. Grup B yakni kesebelasan Jawa Timur, Sumatera Utara, Jateng, dan Sumatera Selatan tempat pertandingan di Stadion Mahacandra Uncen, Kota Jayapura. Grup C yakni kesebelasan Kalimantan Timur, Aceh, Sulawesi Utara, dan Bengkulu tempat pertandingan Stadion Barnabas Youwe Kabupaten Jayapura

Pertandingan cabang olah raga sepakbola PON XX akan dimuali 27 Oktober 2021. Setiap grup nantinya akan diambil dua tim untuk lolos ke babak enam besar.

2408