Home Gaya Hidup Wakil Ketua MPR Terpesona Keindahan Pariwisata di Kendal

Wakil Ketua MPR Terpesona Keindahan Pariwisata di Kendal

Kendal, Gatra.com - Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Zulkifli Hasan mengaku terpesona dengan keindahan pariwisata yang ada di Kabupaten Kendal Jawa Tengah. Hal ini disampaikan Zulhas panggilan akrabnya, saat berkunjung di tempat Pariwisata Santosa Stable Boja, Minggu (7/11).

Zulhas mengatakan, kedatangannya ke Kendal untuk bersilaturahim dan melihat tempat wisata di Kabupaten Kendal. 

"Alhamdulillah tadi bersama Bupati Kendal beserta sang isteri, saya melihat salah satu tempat pariwisata di Kendal yaitu santosa stable yang berada di Kecamatan Boja," ujarnya.

Dia mengatakan, tempat pariwisata di Kabupaten Kendal nuansanya indah dan sejuk tidak kalah dengan tempat pariwisata di luar negeri.

"Saya sampaikan juga kepada elemen masyarakat Indonesia pada umumnya, jika datang ke Jawa Tengah bisa berkunjung ke Kendal untuk melihat tempat wisatanya, karena ternyata bagus dan makanannya juga enak-enak," terangnya.

Dalam acara itu, Zulhas berpesan kepada para bupati, bahwa Indonesia itu bisa kuat jika berada di jalur tengah, yaitu TNI dan Polri, serta masyarakatnya kompak, kokoh nasionalis dan solid. 

Ia meminta kepada bupati untuk lebih memperhatikan organisasi keagamaan yang telah berjuang sebelum kemerdekan Republik Indonesia.

Adapun Bupati Kendal, Dico beserta isterinya mengajak Wakil Ketua MPR beserta rombongan menyaksikan latihan para atlet kuda Kendal dan mengajak menunggang kuda. 

Dico ke Santoso Stable Boja untuk memperkenalkan tempat wisata berkuda terbaik di Jawa Tengah. 

Menurut Dico, langkah ini sangat penting dilakukan untuk memperkenalkan Kabupaten Kendal ke tingkat nasional, sehingga meningkatkan jumlah wisatawan yang datang berkunjung.

"Konsep sport tourism yang ingin saya angkat ini harus terus didorong dan bersinergi dengan masyarakat, termasuk penampilan budaya dan pelaku UMKM, sehingga berdampak luas untuk ekonomi masyarakat," ujarnya. 

1158