Home Kesehatan Memperingati Hari Pahlawan, BPOM RI Mengadakan Dialog Ini

Memperingati Hari Pahlawan, BPOM RI Mengadakan Dialog Ini

Jakarta, Gatra.com –‎ Memperingati Hari Pahlawan, Badan Pom Republik Indonesia (BPOM RI) menyelenggarakan dialog antargenerasi bertema "Mengaktualisasikan Nilai-Nilai Kepahlawanan dalam Pengabdian Membangun Kemandirian dan Daya Saing Bangsa".

Dalam kegiatan tersebut, Kepala BPOM RI, Penny Kusumastuti Lukito, menegaskan, peran penting BPOM dalam pengabdian dan kemandirian untuk Indonesia. Menurutnya, seluruh nilai patriotisme, nasionalisme, pengorbanan jiwa dan raga, serta keikhlasan para pahlawan yang telah berjuang demi Indonesia, harus diaplikasikan ke dalam pekerjaan oleh setiap staf di BPOM RI.

"Kita harus membangun semangat patriotisme. Saya selalu menanamkan nilai patriotisme dan nasionalisme, dan menularkannya ke seluruh jajaran BPOM," ujarnya, dilansir dari siaran pers yang diperoleh Gatra.com pada Rabu (10/11).

Penny menyebut bahwa wujud kemandirian bangsa juga bisa dilihat dari kinerja BPOM dalam upaya membangun sistem penelitian berbasis scientific atau ilmiah, terutama obat dan vaksin yang sangat dibutuhkan di masa pandemi ini. Bukan hanya obat dan vaksin, tetapi juga obat tradisional yang menjadi tantangan BPOM agar terus dikembangkan.

Sementara di sektor pangan, ia menegaskan bahwa BPOM menjadi harapan banyak pihak, terutama terkait Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) pangan. Para UMKM berharap agar BPOM bisa mendampingi mereka dan mampu mempunyai kapasitas untuk berkontribusi memulihkan kembali perekonomian Tanah Air.

138