Home Olahraga Ralf Rangnick Mulai Kerja, Carrick Pilih Mundur

Ralf Rangnick Mulai Kerja, Carrick Pilih Mundur

Manchester, Gatra.com – Keputusan mengejutkan dibuat Michael Carrick usai membawa Manchester United menang atas Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris musim ini. Carrick memutuskan untuk mundur dari jabatannya sebagai manajer sementara maupun sebagai pelatih tim utama.

Meski hanya memimpin di tiga laga, Michael Carrick telah memberikan optimisme baru bagi para pendukung Setan Merah. Tiga laga yang dilalui United bersama Carrick berakhir dengan hasil yang bagus.

Baca Juga:

Real Madrid Menjauh dari Atletico

 

Manchester United Menang, Arsenal Meradang

Carrick membawa United menang dengan skor 2-0 atas Villarreal pada laga Liga Champions, sekaligus memastikan United lolos ke babak 16 Besar. Setelah itu, United bermain imbang 1-1 atas Chelsea pada duel di Stamford Bridge. Carrick menutup pengabdiannya di Setan Merah dengan sebuah kemenangan 3-2 atas Arsenal di laga lanjutan Liga Inggris.

Carrick telah menjadi bagian dari tim pelatih United pada era Jose Mourinho dan Ole Gunnar Solskjaer. Tiga laga terakhir, setelah United berpisah dengan Solskjaer, Carrick dipercaya sebagai manajer sementara United.

Michael Carrick sendiri tidak akan berada dalam tim kepelatihan United di bawah kendali Ralf Rangnick. Pelatih asal Jerman itu, sudah akan bisa bertugas saat Manchester United menjamu Crystal Palace pada Minggu (5/12) malam WIB.

Menurut Carrick, setelah banyak pemikiran dan pertimbangan, dirinya memutuskan bahwa saat sekarang adalah waktu yang tepat baginya untuk meninggalkan klub. “Saya ingin menyampaikan terima kasih saya kepada semua pemain dan perhatian khusus ditujukan kepada staf ruang belakang, bekerja berjam-jam dengan sekelompok orang yang luar biasa telah menjadi kesenangan nyata dan saya telah menjalin persahabatan yang bertahan lama,” ungkapnya, seperti dilansir di situs resmi klub.

Carrick menambahkan, berada di Manchester United merupakan sebuah hal yang sangat membahagiakan bagi dirinya. Di klub ini, katanya merupakan tahun-tahun terbaik dalam karirnya.

“Ketika saya pertama kali menandatangani kontrak lebih dari 15 tahun yang lalu, saya tidak pernah dalam mimpi terliar saya bisa membayangkan memenangkan begitu banyak trofi dan saya pasti tidak akan pernah melupakan kenangan fantastis baik sebagai pemain dan sebagai anggota tim pelatih,” bebernya.

Direktur Sepak Bola MU John Murtough mengatakan Carrick akan selalu dikenal sebagai salah satu gelandang terbaik dalam sejarah Manchester United. “Michael pergi dengan ucapan terima kasih yang tulus dan harapan terbaik dari semua orang di Manchester United setelah 15 tahun memberikan pelayanan yang luar biasa kepada klub sebagai pemain dan sebagai pelatih. Meskipun kami sedih melihatnya pergi, kami menghormati dan memahami keputusan Michael,” katanya.

Murtough pun menyebut Carrick sebagai pelatih luar biasa yang telah bekerja tanpa lelah di bawah dua manajer untuk membantu mengembangkan skuat kuat yang sekarang akan dipimpin Ralf.

“Kami berterima kasih atas kepemimpinan mantap yang telah ditunjukkan Michael melalui periode transisi manajerial ini, dan, sementara dia sekarang menjauh dari keterlibatan sehari-hari, dia akan selalu diterima kembali sebagai legenda klub,” sebutnya.

321