Home Politik Gibran Janji Tuntaskan Tugas di Solo Sebelum Maju di Pilgub Jakarta atau Jateng

Gibran Janji Tuntaskan Tugas di Solo Sebelum Maju di Pilgub Jakarta atau Jateng

Solo, Gatra.com - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mulai digadang-gadang untuk maju di pemiliham Gubernur DKI Jakarta dan Jawa Tengah. Namun ia menyatakan akan menuntaskan tugasnya sebagai wali kota.

Gibran enggan memberikan tanggapan saat namanya muncul dalam survei soal calon Gubernur Jawa Tengah. Nama Gibran muncul di survei lembaga Charta Politica sekaligus disebut oleh Direktur Eksekutifnya, Yunarto Wijaya, dalam cuit di Twitter, Jumat (7/1) siang.

"Pilkada jateng nanti sepertinya akan jadi isu nasional lagi kalo liat hasil survei terbaru... Nama Gibran jauh di atas nama-nama lain termasuk walkot semarang & wagub incumbent sekalipun... Akan beda ceritanya kalo disurvei pilkada DKI.. Isu politik dinasti potensi jadi beban...," cuit Yunarto.

Seiring cuitan tersebut beredar hasil survei Charta Politika, Oktober 2021 lalu. Survei itu menyigi keterkenalan dan keterpilihan Gibran bersama 12 tokoh sebagai cagub Jawa Tengah. Hasilnya, Gibran mendapat elektabilitas 52,8 persen diikuti oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin dan Wali Kota Semarang Hendar Prihadi.

Atas hasil survei ini, Gibran menyatakan akan fokus berkerja di Solo terlebih dulu. "Survei opo. Kita fokus kerja di Solo dulu. Fokus nyambut gawe dulu," ucapnya.

Ia menyatakan belum melihat hasil survei itu. Menurut Gibran, dirinya masih fokus menangani Covid-19 dan pemulihan ekonomi di Kota Solo.

Selain survei ini, Gibran juga disebut oleh Sekjen Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto punya peluang di Pilkada DKI Jakarta bersama Menteri Sosial Tri Rishmaharini. Putra Presiden Joko Widodo ini juga enggan menanggapi.

Ia meminta untuk bekerja di Solo saja dan menyelesaikan tugasnya. "Saya di Solo saja, ngrampungi gaweyan sik (menuntaskan pekerjaan dulu)," ucapnya.

Saat ditanya apakah akan maju di Pilgub Jateng saat masa jabatan di Solo selesai, Gibran berkata tidak tahu. Menurutnya, pekerjaannya di Solo masih banyak.

Ia juga enggan menanggapi soal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang meliriknya untuk maju di Pilkada DKI Jakarta. Ia kembali menyatakan bakal menuntaskan tugas di Kota Solo. "Kita rampungkan sampai tuntas, sampai selesai," katanya.

Soal akan memimpin Solo dalam satu atau dua periode, Gibran menyerahkan hal itu ke masyarakat. "Satu periode atau dua periode yang menentukan warga, yang milih warga," katanya.

1072