Home Nasional Perhumas Siap Sukseskan G-20 Melalui Indonesia Bicara Baik

Perhumas Siap Sukseskan G-20 Melalui Indonesia Bicara Baik

Jakarta, Gatra.com – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) meminta Perhimpunan Hubungan Masyarakat Indonesia (Perhumas) untuk turut meningkatkan branding nation pada Forum G-20 yang akan dihelat Indonesia.

Direktur Jenderal (Dirjen) Informasi dan Komunikasi Publik Kominfo, Usman Kansong, juga meminta Perhumas untuk menyukseskan Forum G-20 dengan memberikan pemikiran progresif forum multilateral itu lebih baik dari penyelenggaraan sebelumnya.

“Kita tunjukkan pada dunia bahwa kita bisa menjadi tuan rumah yang baik. Lebih baik dari pertemuan yang dijalankan sebelumnya. Kita ingin pertemuan G20 menjadi milik masyarakat juga,” ujarnya dalam acara pelantikan Badan Pengurus Pusat (BPP) Perhumas periode 2021– 2024 di Jakarta akhir pekan ini.

Untuk menyukseskan perhelatan tersebut, Kominfo juga meminta Perhumas untuk mendorong masyarakat mengikuit vaksinasi ataupun booster untuk menjaga imunitas bersama.“ Kita berharap tahun ini menjadi tahun terakhir pandemi,” kata Usman.

Sementara itu, Ketua Umum Perhumas, Boy Kelana Soebroto, menyampaikan, pihaknya siap menyukseskan pertemuan G-20 di antaranya melalui Indonesia Bicara Baik sehingga dapat memberikan energi positif kepada dunia.

Boy lebih lanjut menyampaikan, Perhumas harus menjadi tempat belajar dan kolaborsi bersama untuk menjawab tantangan global yang kian kompleks dan memunculkan ketidakpastian dalam berbagai bidang.

“Perhumas harus menjadi barometer Humas Indonesia. Selain itu, kompetensi kita harus terus berkembang karena tantangan yang semakin kompleks ke depannya," kata Boy.

Anggota Dewan Kehormatan Perhumas, Prita Kemal Gani, mewakili Ketua Dewan Kehormatan, mengatakan, dalam pandangan Dewan Kehormatan Perhumas, kerja sama dan kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk praktisi humas di mana pun berada merupakan keniscayaan.

“Indonesia harus berperan menjadi humas di ASEAN dan dunia internasional melalui kampanye Indonesia bicara baik. Terlebih di masa krisis saat ini," kata Prita.

26