Home Regional Polres Blora Gelar Vaksinasi Malam Hari Menjelang Lebaran

Polres Blora Gelar Vaksinasi Malam Hari Menjelang Lebaran

Blora, Gatra.com - Polres Blora menggelar vaksinasi di malam hari selama Bulan Ramadan. 

Kegiatan tersebut dilakukan untuk mempermudah masyarakat yang belum mengikuti vaksinasi. Kegiatan berlangsung di Alun-alun Blora dengan membuka gerai vaksin gratis. 

Kasi Dokkes Polres Blora dr. Kusumaningrum mengungkapkan, kegiatan vaksinasi ini sengaja dibuka dikawasan alun alun Blora agar masyarakat dapat dengan mudah mengikuti vaksinasi. Alun-alun menjadi pusat keramaian bagi warga.  Apalagi pada bulan Ramadan ini ada bazar atau pameran UMKM di alun alun Blora.

"Kita permudah masyarakat, apalagi gerai vaksin gratis ini. Bagi warga yang habis melaksanakan salat tarawih di masjid Baitunnur, yang belum vaksin bisa langsung ikut disini," kata dr. Kusumaningrum. Jumat, (8/4).

Dijelaskan, gerai vaksin Ramadan Polres Blora buka mulai pukul 19.30 wib hingga selesai dan syarat untuk vaksin adalah membawa foto kopi KK dan KTP serta foto kopi sertifikat vaksin sebelumnya.

"Gerai Vaksin Ramadan pada malam hari ini akan terus kita lakukan selama bulan Ramadan. Silakan datang kesini yang belum vaksin," katanya.

Pada hari pertama, terdapat 47 warga yang mengikuti vaksinasi. dengan rincian vaksinasi dosis 1 sebanyak 1 warga dan vaksinasi dosis 3 sebanyak 46 warga.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Blora Edi Widayat mengungkapkan jika Pemkab Blora terus menggenjot pelaksanaan vaksinasi. Diprediksi akan banyaknya warga luar kota yang akan mudik ke Blora tahun ini. 

"Percepatan vaksinasi terus kita lakukan. Termasuk menggelar vaksin di malam hari,” katanya. 

1034