Home Olahraga Real Madrid Juara, Atletico Tetap Bisa Tertawa

Real Madrid Juara, Atletico Tetap Bisa Tertawa

Madrid, Gatra.com - Duel sesama tim asal Madrid dimenangkan oleh Atletico Madrid. Pasukan Diego Simeone itu berhasil menekuk Real Madrid dengan skor tipis 1-0 dalam laga lanjutan La Liga Spanyol di Stadion Wanda Metropolitano, Senin (9/5) dini hari WIB.

Meski kalah, hal ini tak berpengaruh bagi Real Madrid. Los Blancos sudah memastikan diri sebagai kampiun La Liga pada musim ini. Adapun bagi Atletico, kemenangan ini menjadi penting demi menjaga posisi empat besar di klasemen akhir.

Baca Juga:

AC Milan Amankan Puncak Klasemen, Dilarang Lengah di Detik Terakhir

Bagi Atletico, ini merupakan kemenangan kedua dalan lima laga terakhir mereka. Dua laga lain berakhir kekalahan dan sekali imbang. Sementara ini menjadi kekalahan pertama Madrid, usai menang terus di empat laga sebelumnya.

Kini, Atletico yang berada di posisi empat mengemas 64 poin, atau unggul 6 angka dari Real Betis yang ada di peringkat kelima. Dengan dua laga sisa, Atletico hanya butuh 1 poin untuk mengunci empat besar.

Meski kalah, Real Madrid sedianya mampu tampil dominan dalam pertandingan ini. Tercatat, Los Blancos mampu melakukan penguasaan bola hingga 59%. Madrid juga mampu melepas 6 tendangan ke arah gawang tuan rumah.

Baca Juga:

Arsenal Berjaya, Chelsea Terancam Turun Peringkat

Satu-satunya gol dalam pertandingan itu tercipta pada menit ke-40. Wasit memberikan hadiah penalti kepada tuan rumah, usai melihat pemain Real, Jesss Vallejo menjatuhkan Matheus Cunha di area kotak penalti.

Yannick Carrasco yang maju sebagai eksekutor sukses menjalankan tugasnya. Tendangannya ke sisi kanan gawang, mampu memperdaya kiper Real yang kali ini dikawal Andriy Lunin.

Pelatih Atletico Madrid Diego Simenone mengaku puas dengan kemenangan ini. “Kami memiliki tanggung jawab dan kewajiban untuk mempertahankan level ini sampai akhir,” katanya.

102