Home Olahraga Barcelona Dapat Angin Segar, Mulai Bangkit Dari Keterpurukan Ekonomi

Barcelona Dapat Angin Segar, Mulai Bangkit Dari Keterpurukan Ekonomi

Barcelona, Gatra.com - Klub asal Catalunya, FC Barcelona mulai keluar dari jurang ekonomi yang sulit. Hal itu didapati usai Barca, julukan Barcelona, melakukan beberapa langkah dan mendapatkan sejumlah dana.

Angin segar itu, dari laporan Marca, bahwa manajemen Barcelona menjual sekitar 49% saham dari Barca Licensing and Merchandising (BLM). Selain itu, mereka juga akan mengalihkan 25% hak siar LaLiga selama maksimal 25 tahun.

Dari kedua langkah tersebut, Presiden Barcelona, Joan Laporta mengharapkan jika mereka akan meraup untung sebesar $600 juta atau setara 8,8 triliun rupiah.

Namun begitu, Laporta tetap tidak sampai hati, pasalnya kedua penjualan itu membuatnya malu, sebab baik BLM maupun hak siar, merupakan partner mereka yang sebetulnya tidak boleh diperlakukan buruk.

"Kami tidak seharusnya meminta uang kepada mitra karena kami tidak pantas mendapatkannya, mereka tidak bertanggung jawab atas salah urus sumber daya yang dibuat," ucap Laporta.

Kendati demikian, uang tersebut akan membuat Barcelona setidaknya bisa memperpanjang nafas mereka dalam berburu bomber andalan. Salah satu yang santer terdengar yaitu soal kepindahan Robert Lewandowski dari Bayern Muenchen.

619