Home Gaya Hidup Tingkatkan Kepedulian, Hotel Ciputra Semarang Salurkan Hewan Kurban

Tingkatkan Kepedulian, Hotel Ciputra Semarang Salurkan Hewan Kurban

Semarang, Gatra.com – Hotel Ciputra Semarang (HCS) menunjukkan kepeduliannya meski masih dalam suasana pandemi. HCS juga tak ingin momen Iduladha 1443 H berlalu tanpa makna.

Dua hewan kurban berbentuk kambing disalurkan untuk Masjid Raya Baiturrahman Semarang pada Sabtu (9/7) lalu. Sebagai hotel bintang lima yang berada di jantung kota Semarang, Hotel Ciputra Semarang (HCS) tidak ingin ketinggalan untuk turut berbagi kebahagiaan di momen terbaik Hari Raya Iduladha tahun ini.

Public Relations HCS Shela Tiara menyampaikan bahwa hewan kurban tahun ini merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat yang merayakan dan membutuhkan terutama yang terdampak pandemi serta rasa syukur HCS atas bisnis yang berjalan lancar.

“Kami bersyukur karena tahun ini bisa berkurban lagi dengan 2 kambing yang kita salurkan ke Masjid Baiturrahman,” ujarnya.

Karena masjid masih dalam proses renovasi, katanya, penyerahan hewan kurban ini dipusatkan ke Islamic Centre Semarang. Dia berharap hewan kurban itu membawa berkah untuk masyarakat, meskipun masih dalam keterbatasan pandemi, jiwa sosial peduli terhadap sesama.

“Sebagai hotel yang sudah dua puluh enam tahun berdiri, HCS ingin selalu menjadi bagian yang bermanfaat bagi masyarakat disekelilingnya dan Kota Semarang,” terangnya.

Melalui kegiatan penyaluran hewan kurban tahun ini, HCS berharap dapat mempererat jalinan silaturahmi dan membawa berkah. Serta semakin mengajarkan untuk selalu bersyukur atas karunia serta disiplin dalam beribadah.

118