Home Olahraga Tania Moreno Langsung Tancap Gas, Poin Tertinggi di Hari Pertama

Tania Moreno Langsung Tancap Gas, Poin Tertinggi di Hari Pertama

Hamburg, Gatra.com - Atlet voli pantai asal Spanyol Tania Moreno Matveeva langsung tancap gas di ajang Hamburg Beach Pro Tour 2022.

Di hari pertama kompetisi, perempuan kelahiran 29 Januari 2022 ini sudah berada di daftar teratas pemain dengan skor terbanyak. Dari dua laga yang sudah dijalani, Tania sudah mengumpulkan 51 poin.

Baca Juga:

Here We Go! Indonesia U-16 Segel Babak Final Piala AFF-U16

Di laga pertama, Tania yang berpasangan dengan Daniela Alvarez Mendoza ini mengalahkan duet asal Jepang Miki Ishii - Mizoe Sayaka. Bertanding dalam 3 set, Tania - Alvarez menang dengan skor 27-25, 24-26, dan 18-16.

Adapun di pertandingan kedua, Tania - Alvarez bertemu dengan pasangan Spanyol Paula Soria dan Sofia Gonzalez. Lagi-lagi pertandingan berjalan 3 set. Sempat tertinggal di set pertama dengan skor 21-16, pasangan Tania - Alvarez mampu menang di dua set berikutnya dengan skor 29-27, dan 15-9.

Sejauh ini, Tania yang memiliki tinggi badan 174 cm tersebut mengumpulkan poin terbanyak dari serangan. Tania mengemas 49 poin. Adapun 2 poin lain dia peroleh dari servis.

Baca Juga:

Haaland Borong Dua Gol, Manchester City Awali Kompetisi dengan Sempurna

Di pertandingan pertama, dia mengemas 21 poin dari serangan ditambah 1 dari servis. Adapun di laga kedua, Tania mencetak 28 poin dari serangan, dan 1 dari servis.

Untuk sementara, Tania unggul dari Sarah Schulz (Jerman) dengan 48 poin, maupun Paula Soria (Spanyol) yang mengemas 46 poin.

342