Home Olahraga Munchen Belum Bisa Menang, Masih Untung Dortmund Terjungkal

Munchen Belum Bisa Menang, Masih Untung Dortmund Terjungkal

Munchen, Gatra.com - Bayern Munchen tertahan di markas sendiri saat menjamu VfB Stuttgart. FC Hollywood bermain 2-2 dalam laga pekan keenam Bundusliga di Allianz Arena, Sabtu (10/9) malam WIB.

Meski demikian, Munchen masih berada di puncak klasemen. Ini dikarenakan di saat bersamaan Borussia Dortmund takluk dari RB Leipzig dengan skor 3-0.

Baca Juga: US Open: Iga Swiatek Juara, Mimpi Ons Jabeur Buyar

Munchen sedianya dominan sejak awal pertandingan. Mereka juga mampu unggul di babak pertama lewat gol dar Mathys Tel pada menit ke-36.

Namun di babak kedua, Chris Fuhrich mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-57. Jamal Musiala kembali membawa Munchen memimpin lewat golnya pada menit ke-60.

Sayangnya, kemenangan Munchen yang di depan mata buyar. Di masa perpanjangan waktu, Sehrou Girassy berhasil membobol gawang Munchen lewat eksekusi penalti. Munchen pun harus puas dengan 1 poin.

Baca Juga: Pemain 'Raksasa' di Liga Inggris, Tinggi Badan Lebih dari 2 Meter

Ini menjadi hasil imbang ketiga secara beruntun bagi Munchen. Sebelumnya, Munchen juga bermain imbang 1-1 dengan Union Berlin, dan 1-1 dengan Borusia Munchengladbach.

Meski demikian, pasukan Julian Nagelsmann ini masih di puncak klasemen. Mereka mengemas 12 poin, hasil dari 3 kali menang dan 3 kali imbang.

Di laga lain, Dortmund dihajar 3 gol tanpa balas di Red Bull Arena Leipzig. Willi Orban, Dominik Szoboszlai, dan Amadou Haidara bergantian membobol gawang Dortmund.

79