Home Kesehatan Asuransi MAG Kini Bisa Diakses di Telemedis Good Doctor

Asuransi MAG Kini Bisa Diakses di Telemedis Good Doctor

Jakarta, Gatra.com- Dalam upaya meningkatkan layanan dan akses ke berbagai wilayah di Indonesia, Good Doctor bekerja sama dengan Asuransi MAG untuk produk Asuransi Kesehatan Magna Sehat (Magna Sehat). Hal ini agar semua lapisan masyarakat memperoleh pelayanan kesehatan yang berkualitas melalui telemedis.

“Kami percaya bahwa untuk dapat mewujudkan ekosistem kesehatan digital di Indonesia, kami harus memberikan value proposition yang baik kepada empat pemangku kepentingan, yaitu providers, patients, payors, dan pharmacies,” ungkap Managing Director PT Good Doctor Technology Indonesia, Danu Wicaksana dalam keterangan tertulisnya, Kamis (15/9). Baca juga: Good Doctor dan LSPR Tutup Kampanye Pentingnya Literasi Kesehatan

Salah satu payor terbesar, selain BPJS Kesehatan, adalah perusahaan asuransi. “Oleh karena itu, kami bekerja sama dengan berbagai asuransi. Kerja sama dengan Asuransi MAG menambah daftar panjang asuransi yang sudah bekerja sama dengan kami. Dengan kerja sama ini, kami memberikan nilai tambah kepada Asuransi MAG untuk meningkatkan adopsi layanan kesehatan digital kepada nasabah mereka,” paparnya. 

Ilustrasi Potensi keringanan biaya dengan telemedis. (GATRA/Dok Good Doctor) 

Masyarakat sudah melihat dan merasakan sendiri manfaat telemedicine pada saat pandemi Covid-19. Survei yang dilakukan konsultan manajemen global McKinsey berdasarkan data yang dikumpulkan di Indonesia pada 16–26 Maret 2022 menunjukkan bahwa 60—85% masyarakat akan tetap menggunakan layanan digital, terutama untuk telemedicine.

Dilansir dari laporan pialang asuransi dan penasihat risiko terkemuka di dunia, Marsh, mengenai asuransi dan tunjangan karyawan di Indonesia 2022, perusahaan di Indonesia semakin menuntut solusi kesehatan digital, khususnya telemedicine sebagai persyaratan utama dalam penawaran asuransi. 

Head of Group Hospital Surgical Division Asuransi MAG, Muhammad Reza Putra mengatakan, Kemitraan dengan Good Doctor akan menambah proposisi produk dan fitur Magna Sehat dengan ekosistem digital berkelanjutan yang saat ini sedang dikembangkan. “Sebelum kolaborasi ini, nasabah kami tidak memiliki akses nontunai ke telemedicine,” ujarnya. Baca juga: Good Doctor & Pemkot Semarang Kolaborasi Tingkatkan Akses Kesehatan Digital

Reza menyebut alasa Asuransi MAG memilih bermitra dengan Good Doctor karena Good Doctor berada di posisi netral dan merupakan salah satu dari tiga layanan telemedicine teratas yang bermitra dengan pemerintah selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). “Dengan kemitraan ini, nasabah kami bisa mendapatkan layanan kesehatan terbaik dengan harga terjangkau jika dibandingkan dengan layanan sejenis pada masa pandemi ini,” jelas dia.

263