Home Gaya Hidup Sinopsis Film Horor Mengerikan “Mantra Surugana”

Sinopsis Film Horor Mengerikan “Mantra Surugana”

Jakarta, Gatra.com – Peregrine Studios menyuguhkan kisah horor mengerikan bangkitnya sosok iblis Surugana lewat mantra dan kutukan yang menghantui dalam film “Mantra Surugana”.

Produser film “Mantra Surugana”, Ervina Isleyen, dalam konferensi pers peluncuran film tersebut di Jakarta, Selasa (14/2), mengatakan, genre horor tidak akan pernah berhenti dari perfilman Indonesia.

Baca Juga: Valentine, Peregrine Studios Luncurkan Film Horor Mengerikan “Mantra Surugana”

“Setan yang paling dahsyat atau nyebelin, itu adalah manusianya sendiri. Maka kita memanggilanya adalah Surugana. Jadi kita melawan iblis dalam diri kita sendiri. Niat jahat dari diri kita sendiri,” ucapnya.

Adapun sinopsis kisah horor mengerikan bangkitnya sosok iblis Surugana dalam film “Mantra Surugana” ini, yakni menceritakan Tantri (17 tahun) yang diperankan oleh Sitha Marino. Dia merupakan mahasiswi baru dari salah satu kampus.

Sejak tinggal di asrama kampus, Tantri mengalami berbagai kejadian menyeramkan. Asta (Fergie Brittany), Fey (Shabrina Luna), dan Reza (Rafael Adwel) yang merupakan senior Tantri di kampus, curiga itu terjadi karena Tantri tinggal di kamar Arum.

Adapun Arum adalah sahabat para senior Tantri yang tahun lalu hilang secara misterius dan diikuti pula oleh hilangnya mahasiswa lain bernama Luki. Suasana kampus gempar karena Tantri menemukan mayat Luki sudah membusuk.

Tantri kepada Asta mengaku mendapat bisikan misterius kalau Luki bunuh diri secara mengerikan. Menyadari Tantri mempunyai kelebihan yang tidak dimiliki orang lain, Asta dan teman-temannya minta Tantri mencari Arum.

Di rumah Arum yang terbengkalai, Tantri menemukan buku kuno berisi mantra. Mantra yang jika dirapalkan bisa membuat seseorang terbunuh. Ternyata, ada rahasia yang dibawa mati oleh Luki yang menyeret nama Asta dan teman-temannya sebagai orang-orang yang dimantrai.

Niat menyelamatkan diri dari pengaruh mantra malah berkembang menjadi bencana bagi Asta dan teman-temannya, juga bagi Tantri. Mantra yang telanjur terucap ternyata memanggil sosok pembalas dendam yang mengincar mereka. Dendam itu ternyata ada hubungannya dengan masa lalu masing-masing.

Baca Juga: Tujuh Film Pendek Indonesia Tampil Pada Festival Film di Perancis

Tidak bisa tidak, mantra harus dibalikkan, buku mantra harus dihancurkan, atau mereka sendirilah yang hancur.

Film besutan sutradara Dyan Sunu Prastowo yang diproruksi Peregrine Studios menghadirkan artis dan aktor berbakat Tanah Air, yakni Sitha Marino sebagai (Tantri) Cindy Nirmala (Surugana & Dahlia), Rania Putrisari (Arum), Fergie Brittany (Asta), Shabrina Luna (Fey), Rafael Adwel (Reza), Dewa Dayana (Mahesa), Yusuf Mahardika (Luki), Arswendy Bening Swara (Arman), Tegar Satrya (Karta), Mike Lucock (Jamal), dan Messi Gusti (Tantri kecil).

847