Home Gaya Hidup MEG Cheese Day 2023 dan Hari Keju Sedunia

MEG Cheese Day 2023 dan Hari Keju Sedunia

Tangerang Selatan, Gatra.com– Dalam rangka perayaan hari Keju Sedunia, MEG Cheese kembali mengadakan MEG Cheese Day pada tanggal 3 - 4 Juni 2023 di Summarecon Mall Serpong. Selain perayaan hari Keju Sedunia, tahun ini bertepatan juga dengan Perayaan 10 Tahun keberadaan MEG Cheese di Indonesia.

“Di Event MEG Cheese Day, para pecinta keju dapat menikmati berbagai menu kuliner berbahan dasar keju," ungkap Head of Marketing PT Megmilk Snow Brand Indonesia, Theresia Handayani saat konferensi persnya, di Summarecon Mall Serpong, Tangerang Selatan, Sabtu (3/6).

Sebagai informasi, MEG Cheese merupakan keju yang diproduksi dengan teknologi Jepang. PT. Meg Milk Snow Brand Indonesia produsen dari produk MEG Cheese adalah perusahaan join venture Rodamas Group dengan Megmilk Snow Brand Jepang, produsen keju di Jepang yang memiliki pengalaman hampir 100 tahun dalam memproduksi keju.

Baca juga: MEG Cheese memperkenalkan MEG Slice Melt

Di perayaan 10 tahun ini, MEG Cheese hadir dengan tagline #BisaJadiApaAja. Menurut Theresia, MEG Cheese ingin mendukung para pelaku usaha kuliner untuk terus berkreasi dengan percaya diri menggunakan Meg Keju Serbaguna, keju berkualitas yang enak.

"Produk Meg keju serbaguna cocok untuk semua jenis menu dan rasanya pas untuk lidah orang Indonesia," ujarnya. Ditambahkan Theresia, walaupun keju bukan makanan asli Indonesia, namun keju merupakan bahan makanan yang cocok juga di konsumsi bersama makanan sehari-hari.

Misalnya tambahan untuk telor dadar, martabak, jasuke dan banyak menu makanan lain. Selain rasanya enak, keju juga bernutrisi dan dapat dikonsumsi sebagai pengganti susu.

Baca juga: Tapanuli Utara Bakal Hasilkan Keju Mozarella di Indonesia

Kegiatan MEG Cheese Day 2023 selama dua hari meliputi, Festival kuliner keju, talkshow yang membahas level up bisnis kuliner. Serta ide menu yang cocok untuk pelaku usaha kuliner oleh Chef Firhan Masterchef S6 dan Chef Jenny Masterchef S8.

Lalu lomba parut keju estafet dan special performance oleh Rossa di panggung utama perayaan MEG Cheese Day 2023. "Inisiatif hari keju dunia di Indonesia. Makan keju dan aktivitas lomba atau segala related dengan keju. Di Indonesia belum ada," jelas Theresia.

186