Home Internasional Horor..Pesawat Scoot dari Korsel Menuju Singapura Kehilangan Roda saat Mendarat di Taipei

Horor..Pesawat Scoot dari Korsel Menuju Singapura Kehilangan Roda saat Mendarat di Taipei

Singapura, Gatra.com - Sebuah pesawat maskapai Scoot Singapura yang terbang dari Korea Selatan menuju Singapura dalam kondisi kehilangan roda sebelah kiri setelah mendarat di Taipei, saat pemberhentian yang dijadwalkan pada hari Senin pagi waktu setempat (19/6).

Scoot mengatakan bahwa penerbangan TR897 mendeteksi kesalahan teknis saat mendarat di Bandara Internasional Taoyuan.

"Penerbangan yang semula dijadwalkan berangkat dari Taipei ke Singapura pada pukul 1.30 pagi kemudian dibatalkan," tambahnya, sebagaimana dikutip Channelnewsasia, Selasa (20/6).

Menurut Focus Taiwan, lebih dari 300 penumpang berada di dalam pesawat.

Baca Juga: Kembali Buka Penerbangan ke Jepang, Scoot Hadirkan Pesawat Pikachu Jet TR

Outlet media Taiwan melaporkan bahwa roda di bagian hidung kiri jatuh saat pesawat mendarat pada pukul 12.06 pagi. Itu diketahui setelah sensor mendeteksi tekanan ban yang tidak normal sebelum pesawat turun.

"Saat pesawat mendarat, ban kiri dan pelek logam pada roda depan hidung terpotong, hanya menyisakan ban depan kanan untuk menjaga agar pesawat tetap tegak dan bergerak," lapor Taiwan News.

Focus Taiwan juga melaporkan Bandara Internasional Taoyuan mengatakan bahwa tidak ada tanda roda di landasan pacu atau taxiway.

“Roda dibagian depan membantu pesawat dalam kontrol arah selama lepas landas dan mendarat, dan memungkinkan pesawat dapat bermanuver saat di darat," menurut portal keselamatan penerbangan SKYbrary.

Menteri transportasi dan komunikasi Taiwan Wang Kwo-tsai mengatakan kepada media bahwa insiden itu akan diselidiki oleh Administrasi Penerbangan Sipil dan otoritas terkait.

Baca Juga: Power Bank Terbakar di Pesawat Scoot, 2 Penumpang Terluka

"Akomodasi hotel dan pengembalian uang penerbangan telah diatur untuk penumpang kami jika berlaku. Scoot akan memberikan bantuan kepada pelanggan dengan penerbangan lanjutan dari Singapura," kata Scoot.

Ditambahkan bahwa penerbangan pemulihan TR897D diatur untuk penumpang yang tersisa untuk berangkat dari Taipei ke Singapura pada hari Senin pukul 8.45 malam.

Menurut situs web Bandara Changi, penerbangan pemulihan mendarat di Singapura pada pukul 1.35 pagi pada hari Selasa.

"Scoot dengan tulus meminta maaf atas gangguan dan ketidaknyamanan yang ditimbulkan. Keselamatan pelanggan dan kru kami adalah prioritas utama kami, dan kami akan terus memberikan bantuan kepada pelanggan yang terkena dampak jika diperlukan," kata Scoot.

349