Home Olahraga Lionel Messi Sumbang 5 Gol, Terima Kartu Kuning Pertama

Lionel Messi Sumbang 5 Gol, Terima Kartu Kuning Pertama

Florida, Gatra.com - Lionel Messi belum berhenti untuk terus menyumbang gol bagi Inter Miami.

Messi kembali mencetak 2 gol saat Inter Miami berhadapan dengan Orlando City di ajang Piala Liga yang berlangsung di DRV PNK Stadium, Kamis (3/8) pagi WIB.

Baca Juga: Hinata Miyazawa Moncer, Puncaki Daftar Top Skor

Di pertandingan itu, Inter menang dengan skor 3-1. Ini sekaligus memastikan Inter lolos ke babak 16 besar. Di babak gugur, Messi dan kawan-kawan akan ditantang oleh Dallas.

Sejak memulai debutnya di Piala Liga, Messi telah tampil sebanyak 3 kali. Dari jumlah itu, pemain asal Argentina itu sukses mencetak 5 gol.

Dia juga mencetak 2 gol saat Inter mengalahkan Atlanta United 4-0. Satu gol dia sumbang saat Inter menang 2-1 atas Cruz Azul.

Hanya saja saat bermain menghadapi Orlando, Messi harus menerima kartu kuning pertamanya bersama Inter Miami. Dia menadapat kartu di menit ke-21 setelah wasit menganggapnya melakukan pelanggaran keras kepada pemain lawan.

Di pertandingan itu, Messi juga bisa bereuni dengan dua eks Barcelona yang kini membela Inter Miami. Mereka adalah Sergio Busquets dan Jordi Alba.

Baca Juga: James Rodriguez Jadi 'Raja Petualang', Bela 10 Klub dari 10 Negara

Pelatih Inter Miami Gerardo 'Tata' Martino mengatakan, timnya bermain dengan baik. Semuanya melakukannya dengan baik, di atas segalanya untuk kemudian menang.

“Kami menjadi lebih baik dalam mengedarkan bola dengan setiap passing game, dan lebih klinis di ujung atas lapangan,” katanya, seperti dilansir dari laman resmi klub.

Dia menambahkan, jika timnya sedikit memperkuat pertahanan, maka akan ada pertumbuhan dalam hal ini.

“Dan kami dapat menjamin clean sheet, kami akan memiliki peluang besar bagi para pemain dari lini tengah ke depan untuk mencetak gol di setiap pertandingan,” tandasnya.

98