Home Pemilu 2024 Debat Terakhir Anies Baswedan: Pemerintah Jangan Pelit Sama Guru!

Debat Terakhir Anies Baswedan: Pemerintah Jangan Pelit Sama Guru!

Jakarta, Gatra.com - Calon Presiden (Capres) nomor urut 01 Anies Baswedan menilai bahwa, pengeluaran di bidang pendidikan tidak boleh dipandang sebagai sebagai cost atau sebagai biaya, tetapi sebagai investasi. Untuk itu, Pemerintah menurutnya, Pemerintah tidak boleh pelit terhadap guru.

“Karena itu negara jangan pelit kalau bicara tentang investasi di bidang pendidikan, dan jangan pelit kalau sama guru,” kata Anies dalam debat putaran ke lima Capres di Jakarta Convention Center (JCC), Kawasan Senayan, Jakarta, Ahad (4/2).

Menurutnya, Pemerintah tidak boleh pelit terhadap guru dan memberikan gaji yang sesuai, sehingga guru bisa berkonsentrasi dalam mengajar.

"Dan kami cerita sedikit kebijakan kami di DKI Jakarta. Paud, guru-guru paud, mendapatkan hibah di Jakarta, kemudian guru-guru agama kita berikan bantuan. Semua guru dan dosen di Jakarta bebas PBB rumahnya. Sebagai apa? sebagai penghargaan dari negara untuk mereka,” jelasnya.

Jadi kata Anies, saat dia menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, ia memberikan dukungan kepada guru dan dosen sebuah kehormatan dan penghasilan.

“Pandang ini sebagai investasi untuk Indonesia menjadi negeri yang tercerdaskan,” ungkapnya.

62