Home Kesehatan Team Sweden Kolaborasi Kembangkan SISP Healthcare Platform

Team Sweden Kolaborasi Kembangkan SISP Healthcare Platform

Jakarta, Gatra.com– Team Sweden, yang terdiri dari Kedutaan Besar Swedia dan Business Sweden di Indonesia, serta perusahaan Swedia bersama dengan Kementerian Kesehatan Indonesia berkolaborasi untuk mengembangkan Platform Layanan Kesehatan Swedia-Indonesia Sustainability Partnership (SISP Healthcare Platform).

Peluncuran program tersebut diresmikan oleh Menteri Kesehatan Republik Indonesia (RI) YM Budi Gunadi Sadikin dan Duta Besar Swedia untuk Indonesia, Timor-Leste dan ASEAN, YM Daniel Blockert di kediaman Duta Besar Swedia di Jakarta, Jumat (26/4).

“Platform ini menunjukkan bagaimana pemangku kepentingan di Indonesia dan Swedia dapat berkolaborasi di sektor kesehatan. Kami, dari pihak pemerintah, perlu memfasilitasi sektor swasta dan sektor swasta perlu memperkuat keterlibatan mereka dengan pemangku kepentingan lainnya," ungkap Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin

​​​​​​Baca juga: AstraZeneca dan Kemenko Luncurkan Transisi 500 Armada Operasional Kendaraan Listrik

Adapun SISP Healthcare Platform memiliki tiga tingkat kerja sama antar pemerintah, akademia melalui program beasiswa jenjang doktoral (PhD), dan sektor swasta melalui program pengembangan kesehatan.

"Melalui SISP Healthcare Platform, pemerintah, akademisi, dan sektor swasta di kedua negara bekerja sama menuju kehidupan yang sehat dan kesejahteraan bagi semua," papar Menkes.

Melalui upaya kolaboratif perusahaan Swedia, termasuk AstraZeneca, Elekta, Essity, Getinge, dan Hemocue, SISP Healthcare Platform membawa keahlian dan inovasi Swedia demi mencapai layanan kesehatan berkelanjutan di Indonesia.

Dimana fokusnya pada bidang-bidang utama seperti digitalisasi, perawatan kanker, perawatan kritis dan gawat darurat, perawatan diabetes, serta kesehatan ibu dan anak. "Untuk mengembangkan sektor apa pun, kita harus belajar dari yang terbaik. Misalnya, Karolinska Institut universitas kedokteran terkemuka di Swedia dan perusahaan Swedia yang hadir hari ini," ungkapnya.

Baca juga: Hari Kanker Sedunia: Kemenkes dan AstraZeneca Himbau Masyarakat Ambil Kendali dan Lakukan Skrining

Duta Besar, Daniel Blockert menambahkan bahwa peluncuran SISP Healthcare Platform menandakan momen penting dalam kemitraan jangka panjang antara Swedia dan Indonesia. "Program-program, seperti peningkatan kapasitas, simposium layanan kesehatan, dan inisiatif bersama, akan menyatukan keahlian dari kedua negara untuk memenuhi visi pemerintah Indonesia di bidang layanan kesehatankesehatan," katanya.

Menurut Daniel, inisiatif ini juga selaras dengan komitmen bersama kedua negara untuk mencapai Agenda 2030 Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TBP), khususnya dalam memajukan praktik layanan kesehatan berkelanjutan untuk generasi sekarang dan di masa depan,” katanya.

Melalui Platform SISP Healthcare, Team Sweden mendorong kolaborasi dan inovasi berkelanjutan antara Swedia dan Indonesia. Seluruh pemangku kepentingan utama berkomitmen untuk mendukung layanan kesehatan berkelanjutan di Indonesia dengan memaksimalkan potensi layanan kesehatan dan mengatasi tantangan layanan kesehatan di negara ini.

Sebagai informasi, Sweden-Indonesia Sustainability Partnership merupakan platform dialog tahunan berbagai pihak untuk menjalin kolaborasi antara Swedia dan Indonesia guna mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB) dari Agenda 2030. Konferensi SISP berfungsi sebagai wadah bagi para pemimpin dari pemerintah, akademisi, dan sektor swasta untuk bertemu dan berbagi pengalaman di berbagai sektor yang bernaung di bawah tema keberlanjutan.

Peresmian SISP yang pertama dilaksanakan pada tahun 2020 dalam rangka memperingati 70 tahun
hubungan diplomatik Swedia dan Indonesia. Sejak itu, SISP telah menjadi platform yang membawa
solusi dan kolaborasi berkelanjutan ke arah yang positif.

130