Home Kesehatan Balita Gizi Buruk Meninggal di Tenda Pengungsian Kelapa Dua

Balita Gizi Buruk Meninggal di Tenda Pengungsian Kelapa Dua

Ambon, Gatra.com- Seorang balita berusia 2,6 tahun meninggal dunia di tenda pengungsian, Dusun Kelapa Dua, Kecamatan Kairatu, Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku, Sabtu (12/10/2019).

 

 

Balita perempuan, anak dari Ibu Alwia Difinubun ini meninggal dunia, diduga akibat terserang penyakit gizi buruk. Ia tutup usia siang tadi dan langsung dikuburkan sore hari.

 

 

"Ia betul. Anak itu meninggal karena gizi buruk. Sudah dimakamkan sore tadi. Saya tidak tahu namanya, tapi ibunya bernama Alwia Difinubun," kata Kepala Dusun Kelapa Dua, Abdu Rakib Narahubun, melalui telepon genggamnya.

 

 

Penyakit yang dialami korban diketahui sejak lama, sebelum gempabumi melanda. Saat berada di tenda pengungsian, korban sudah ditangani tim medis.

 

 

"Memang dari medis puskesmas, dari dokter sudah kunjungi dan arahkan untuk harus rawat inap di puskesmas satu minggu. Sebelum gempa malah. Dong arahkan rawat inap di puskesmas dan kalau bagaimana-bagaimana rujuk lagi di rumah sakit besar di Piru," kata Narahubun.

 

 

Permintaan tim medis tersebut sudah disampaikan kepada orang tua korban. Mereka meminta agar korban dirawat di Rumah Sakit Piru. Jika belum ada perkembangan, korban dapat dirujuk ke Ambon. Tapi akibat keterbatasan ekonomi, orang tua korban merasa keberatan.

 

 

"Orang tua keberatan, ya kehidupan, ekonomi. Memang ada BPJS tapi hal-hal lain pastinya (makan minum di rumah sakit). Tapi mau biking bagaimana mungkin karena tidak uang lagi, apalagi ada gempa-gempa susulan tarus bagini," tandasnya.

180

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR