Home Olahraga Sebanyak 13 Atlet Sumut Disiapkan Tampil di Sea Games

Sebanyak 13 Atlet Sumut Disiapkan Tampil di Sea Games

Medan, Gatra.com - Sumatera Utara (Sumut) kirimkan 13 atlet yang akan memperkuat Indonesia di SEA Games 2019 Manila, Filipina, Desember mendatang. Ke-13 atlet tersebut kini menjalani Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas).

Ke-13 atlet tersebut yakni, Welman David Pasaribu, Pretty Sihite, Agustina M Manik, dan M Hafiz (atletik). Kemudian, Harris Horatius, Rosalina Simanjuntak (wushu), Jefri Zen, Marlando Sihombing, Jaka Kurniawan (biliar), Tri Winarni, Daniel Hutafea (karate), Aldila Indriyati, Hardi Rachmadian (boling).

Baca Juga: Dipanggil Seleknas, Peluang 3 Atlet NPC Sumut Tampil di APG

Selain 13 atlet, Sumut juga memberikan sumbangsihnya empat pelatih. Yakni, Hardodi Sihombing (atletik), Novita (wushu), Fadil Nasution (biliar), Donny Dharmawan (karate). Wakil ketua KONI Sumut, Prof Agung Sunarso berharap, para patriot olahraga Sumut itu memberikan kontribusi terbaik bagi kontingen Indonesia dengan persembahkan medali.

Di satu sisi, Agung menegaskan, jumlah tersebut masih bisa bertambah, karena sampai saat ini SK dari PB belum diterima KONI Sumut. "Tapi, harapan kita semua tentu mereka mampu persembahkan medali pada prestasi mereka di SEA Games 2019. Mungkin data ini belum final karena masih ada beberapa cabang olahraga belum melaporkan dan SK juga belum ke KONI," ungkap Agung.

Baca Juga: Tekad 3 Atlet NPC Sumut Tampil di Paralimpiade 2020 Tokyo

Agung mengatakan, atlet Sumut yang berada di pelatnas didominasi masih berusia muda. Agung pun optimis, jika nantinya atlet Sumut bisa berprestasi di SEA Games, tentu bisa menjadi ukuran mereka bakal tampil lebih baik di Pekan Olahraga Nasional (PON).

"Harapannya bahwa di ajang Sea Games Sumut kan selalu memberikan kontribusi untuk Indonesia, baik dari cabor karate, wushu, atletik. Harapannya atlet Sumut yang masih muda-muda ini, selain berprestasi di SEA Games, tapi juga berprestasi di PON 2020 dan 2024," harap Agung.

Baca Juga: Asean Para Games, 2 Atlet NPC Sumut Dipanggil Pelatnas

Selain harapan meraih medali, Agung menginginkan atlet yang akan bertarung di cabor terukur bisa memecahkan rekor dari negara lain. "KONI Sumut terus memberi support itu dan karena bagaimanapun mereka adalah atlet-atlet terbaik Sumut yang mewakili bangsa dan negara.

Prestasi juga tidak hanya medali namun juga bisa memecahkan rekor untuk beberapa cabang olahraga. Harapannya tentu mereka ini harapan Sumut untuk event-event seperti PON dan SEA Games,” pungkas Agung.

Reporter: Iskandar

130