Home Hukum Ini Kronologi Empat Anggota Keluarga Dibunuh Rekan Bisnisnya

Ini Kronologi Empat Anggota Keluarga Dibunuh Rekan Bisnisnya

Sukoharjo, Gatra.com- Empat anggota keluarga asal Dukuh Slemben, Desa Duwet, Kecamatan Baki, Sukoharjo, Jawa Tengah menjadi korban pembunuhan yang dilakukan oleh HT (41) rekan bisnis korban. Empat korban ini terdiri dari suami, istri dan dua orang anak yang masih dibawah umur, mereka adalah S (43), SH (36), RRI (9) dan DAH (5).
 
Saat ditemui di Mapolres Sukoharjo, Muhammad Kurniawan kuasa hukum dari LBH IIM yang ditunjuk oleh keluarga pihak korban S menerangkan, saat kejadian pada Rabu (19/8) dini hari, yang menjadi sasaran pertama yang dihabisi pelaku yakni SH, yang merupakan istri korban S. Kemudian setelah mendengar kejadian itu, S bangun dan menjadi sasaran kedua oleh tersangka.
 
"Saat itu tersangka mendatangi rumah korban, dan mengambil pisau yang ada di dapur, kemudian yang pertama yang ditikam istrinya, lalu suaminya bangun kemudian anaknya yang besar dan yang kecil," terangnya saat ditemui di Mapolres Sukoharjo, Senin (24/8).
 
 
Kurniawan menyebut, setelah menghabisi ke empat korban, tersangka HT lalu membersihkan diri dan langsung mengambil barang-barang milik korban, seperti BPKB kendaraan roda empat Daihatsu Xenia nopol AD 9125 XT milik korban.
 
"Paginya HT membuang pakaian nya didekat jembatan Kopassus, pisaunya di buang di Banyudono Boyolali, dari situ HT menjual mobil Daihatsu Xenia nopol AD 9125 XT itu di daerah Kartasura dengan harga sekitar Rp 81 juta," ujarnya.
 
Menurut Kurniawan, HT bisa menjual mobil tersebut lantaran sebelumnya sudah mengambil dokumen-dokumen kendaraan di rumah korban. Dimana diketahui HT menjual mobil S lantaran terlilit hutang puluhan juta rupiah. HT merupakan rekan bisnis korban yang bekerja sebagai pengusaha rental mobil
 
Kurniawan menambahkan, pihaknya memperoleh informasi kronologi dan latar belakang kasus pembunuhan sekeluarga di Baki ini dari pihak penyidik.
646