Home Politik Panas! Diserang Video Kampanye Hitam, Tim Bayu Meradang

Panas! Diserang Video Kampanye Hitam, Tim Bayu Meradang

Purworejo, Gatra.com- Saat memasuki masa kampanye, KPU dan semua pasangan calon (Paslon) yang mengikuti Pilkada telah menggelar acara komitmen kampanye damai. Dalam poin pertama jelas tertulis bahwa Paslon sanggup mmencipatakan  suasana damai selama kampanye.

Poin keempat, saling menghormati antar Paslon bupati dan wakil bupati. Akan tetapi deklarasi damai sepertinya belum sampai pada para relawan. Terbukti ada oknum yang membuat video klip Lagu Kertonyono Medhot Janji yang diganti liriknya. Lirik lagunya menyerang Paslon petahana, Agus Bastian-Yuli Hastuti.

Menanggapi video yang sempat diunggah ke grup Facebook, Tim Pemenangan Bayu angkat bicara. "Video tersebut kami anggapi hal yang mencemarkan nama baik Paslon nomor urut 3. Kronologisnya, salah satu anggota mendapati video viral itu diunggah oleh seseorang di Grup FB Berita Purworejo Ter-update)," jelas Ketua Tim Pemenangan Bayu, Kelik Susilo Ardani didampingi Juru Bicara Yophi Parabowo saat jumpa pers di Posko, Rabu malam (7/10).

Tim Bayu juga memberikan kesempatan 3x24 jam agar pengunggah video memiliki itikad baik. Video  kampanye hitam (black campaign) berdurasi 02 menit 18 detik itu diduga diunggah akun berinisial PMb yang dari akunnya terlihat merupakan relawan atau simpatisan dari Paslon nomor 2, Kuswanto-Kusnomo (Bung ToMo).

Akan tetapi ketika ditelusuri, video bermasalah itu telah hilang dari grup FB, namun sudah terlanjur beredar melalui Whatsapp.

"Apabila dalam rentang waktu tersebut tidak ada itikad baik, kami akan menempuh jalur sesuai hukim yang berlaku. 3x24 jam waktu yang kami berikan untuk klarifikasi, berarti masih ada kesempatan hingga Hari Sabtu (10/10)," kata juru bicara Tim Bayu, Puguh Setyadi saat dihubungi melalui telepon Kamis siang (8/10).

Sementara itu, akun PMb yang dihubungi melalui Messengers hari ini (8/10) hanya tidak berkomentar apa pun ketika ditanya apakah dirinya benar mengunggah viedo tersebut. Ia hanya  membalas pertanyaan dengan memberikan emoticon jempol.

218