Home Kesehatan Ingin Divaksin, Antrian Ribuan Warga Mengular

Ingin Divaksin, Antrian Ribuan Warga Mengular

Purworejo, Gatra.com-Antusias warga Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah untuk mendapatkan vaksin memang luar biasa. Setiap sentra vaksin yang digelar untuk umum, pasti dipenuhsesaki antrian warga.

Pada hari terakhir, Sabtu (2/10), pembukaan gerai vaksin di Penodpo Rumah Dinas Bupati Purworejo kembali diserbu ribuan orang. Satgas Covid-19 membuka gerai vaksin selama lima hari sejak Selasa (28/9) lalu, perhari menyediakan 4.000 dosis Vaksin Sinovac bagi anak berusia 12 tahun hingga lansia.

"Pada hari pertama pembukaan gerai vaksinasi di Pendopo, Selasa (28/9) lalu, sempat viral warga berdesak-desakkan untuk dapat mengikuti vaksin. Kemudian Pak Sekda menggelar rapat singkat mengevaluasi dan mencari cara bagaimana agar tidak ada kerumunan parah. Akhirnya kami dari Satpol PP Damkar ditugaskan menjadi pengendali peserta," jelas Kasi Damkar, Rubino yang menkadi koordinator lapangan gerai vaksin, di sela-sela tugasnya, Sabtu (1/10).U

Untuk masuk ke halaman pendopo, antrian warga terluhat mengular hingga seberang Masjid Agung Purworejo. Mereka nampak berjajar rapi satu persatu, jika ada lansia dan yang terpaksa membawa anak-anak, mereka akan didahulukan masuk. Begitu masuk halaman pendopo, mereka diwajibkan untuk mencuci tangan di tempat yang telah disediakan.

Kabag Ops Polres Purworejklo, Kompol Minarto yang bertugas di lokasi menjelaskan, serbuan vaksin ini untuk mengejar target penurunan ke level 2. "Kami mendapat jatah 75.000 dosis vaksin yang harus terpakai dalam dua minggu. Jika ada warga yang belum bisa disuntik vaksin di Pendopo, bisa mendatangi Puslesmas atau Faskes di masing-masing kecamatan," kata Kompol Minarto.

Hingga saat ini, Kabupaten Purworejo masih berada di level 3 PPKM karena capaian vaksinasi yang belum sesuai target. Kasus positif, positif meninggal dunia dan Bed Occupancy Rate (BOR) atau tingkat ketersediaan tempat tidur untuk paisen Covid-19 di Kabupaten Purworejo sudah baik hanya perlu digenjot vaksinasi agar bisa turun ke level 2.

5783