Home Olahraga Liverpool Gagal Menang, Tertahan di Peringkat 9, Klopp Akui Ada Situasi Berbeda

Liverpool Gagal Menang, Tertahan di Peringkat 9, Klopp Akui Ada Situasi Berbeda

Liverpool, Gatra.com - Liverpool gagal menundukkan Brighton dalam laga lanjutan Liga Inggris. Enam gol terjadi dalam laga yang berlangsung di Stadion Anfield, Sabtu (1/10) malam WIB. Kedua tim berbagi skor 3-3.

Meski tampil di markas lawan, Brighton langsung berani tampil menggebrak.Leandro Trossard mampu membobol gawang Alisson Becker saat pertandingan baru berjalan 4 menit.

Baca Juga: Napoli Belum Terbendung, Frank Zambo Jadi Bintang, Amankan Posisi Puncak

Penyerang asal Belgia itu bahkan kembali mampu membobol gawang Liverpool di menit ke-17, sehingga Brighton mampu memimpin dua gol.

The Reds baru bisa memperkecil ketertinggalan pada menit ke-33 lewat gol dari Roberto Firmino. Skor 2-1 menutup laga babak pertama untuk keunggulan Brighton.

Memasuki babak kedua, Firmino memberi asal Liverpool untuk bisa meraih poin penuh. Penyerang asal Brasil itu kembali membobol gawang tim tamu pada menit ke-54.

Liverpool bahkan berbalik unggul pada menit ke-63. Adam Webster yang mencoba mengantisipai umpan silang Trent Alexander-Arnold malah membuat bola masuk ke gawangnya sendiri.

Namun Brighton pantang menyerah. Leandro Trossard kembali membobol gawang Liverpool pada menit ke-83. Skor 3-3 ini bertahan hingga pertandingan berakhir.

Baca Juga: Marseille Dongkel Posisi PSG, Rebutan Puncak Klasemen Ketat

Hasil ini masih membuat Brighton berada di peringkat keempat klasemen sementara dengan 14 poin. Adapun Liverpool berada di urutan kesembilan dengan 10 poin.

"Sejujurnya 100 persen, ini bukan pertama kalinya kami melihat situasi serupa. Mungkin jumlah situasi yang kami lihat sedikit berbeda, di mana bola ditendang tinggi dan situasi yang berbeda," kata arsitek Liverpool Jurgen Klopp seperti dilansir dari situs resmi klub.

Menurutnya, itu pertanda untuk sesuatu, dan tandanya adalah bahwa tingkat kepercayaan diri sekarang tidak terlalu tinggi. "Saya tidak yakin apakah itu kata yang tepat tetapi kita tidak bisa mengabaikan faktanya," tandasnya.

85