Home Regional Antisipasi Kebakaran, Pertamina Beri Bantuan CSR Ini ke Pelabuhan Tegalsari Tegal

Antisipasi Kebakaran, Pertamina Beri Bantuan CSR Ini ke Pelabuhan Tegalsari Tegal

Tegal, Gatra.com - Kebakaran kapal rawan terjadi di kawasan pelabuhan salah satunya karena banyaknya jumlah kapal yang berlabuh. Hal ini mendorong Pertamina memberikan bantuan corporate social responsibility (CSR) kepada Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Tegalsari, Kota Tegal, Jawa Tengah untuk mencegah dan mengantisipasi adanya kejadian tersebut.

Bantuan yang diserahkan di Kantor PPP Tegalsari, Kecamatan Tegal Barat, Rabu (7/12) tersebut antara lain berupa pompa pemadam kebakaran beserta baju pemadaman kebakaran. Selain itu, diserahkan juga bantuan berupa kendaraan pengangkut sampah.

Baca Juga: Perkuat Penggerak Energi Negeri, Pertamina Gelar PEN 5

Pejabat sementara (Pjs) Region Manajer Corporate Sales PT Pertamina Patra Niaga Jawa Bagian Tengah M Firdian Ulul Azmi mengatakan, Pertamina sangat konsen terhadap aspek keamanan dan perawatan lingkungan di Pelabuhan Perikanan Pantai Tegalsari.

"Jadi yang kami support untuk Pelabuhan Perikanan Pantai Tegalsari adalah motor pengangkut sampah satu unit, seperangkat pompa pemadam kebakaran untuk fasilitas pemadaman kebakaran di pelabuhan tiga set, dan baju pemadam kebakaran lengkap dengan helm ada enam set," ungkapnya usai penyerahan.

Bantuan CSR tersebut diharapkan bisa mendukung upaya pengelola pelabuhan dalam menjaga keamanan dan kebersihan di kawasan pelabuhan. Sehingga nelayan dan pelaku usaha perikanan lainnya bisa beraktivitas dengan aman dan nyaman.

"Pelabuhan Perikanan Pantai Tegalsari ini merupakan salah satu stakeholder kami dan salah satu konsumen kami yang terbesar di sektor perikanan," imbuh Firdian.

Kepala Kantor PPP Tegalsari Tuti Suprianti mengatakan, bantuan CSR dari Pertamina tersebut sangat membantu upaya pihaknya dalam menjaga keamanan dan kebersihan di kawasan pelabuhan.

”Kami tidak berharap terjadi kebakaran kapal, tapi di PPP Tegalsari dengan jumlah kapal sekitar 1.200 itu perlu sekali untuk penyediaan sarana keamanan. Ini sudah dibantu CSR Pertamina, termasuk satu unit kendaraan pengangkut sampah, di mana dengan luas 15,4 hektar itu untuk kebersihan perlu dukungan sarana yang memadai," ujarnya.

Menurut Tuti, selama ini kasus kebakaran kapal belum pernah terjadi di kawasan PPP Tegalsari, namun kejadian itu tetap perlu diantisipasi dengan dukungan sarana dan prasarana yang memadai.

Baca Juga: Mitra Binaan Pertamina Raup Total Omzet Puluhan Juta Rupiah

"Ini selalu kami cegah setiap hari, salah satunya kami imbau melalui pengeras suara. Dulu pernah terjadi kebakaran tapi itu kios, bukan dari kapal, hanya satu kios. Mudah-mudahan jangan sampai terjadi, tapi bagaimana pun kami harus menyiapkan sarana apabila terjadi," tandasnya.

Tuti menyebut bantuan sarana dari Pertamina merupakan yang kesekian kalinya. Dia juga berharap adanya dukungan dari pihak-pihak lain.

"Supaya operasional dan kegiatan usaha di PPP Tegalsari bisa berjalan aman, tertib, bersih. Dengan adanya dukungan Pertamina ini, sangat membantu kami," ujar dia.

269