Home Regional Om Jack Sambangi Panti Asuhan, Motivasi Anak-anak Punya Cita-cita Tinggi

Om Jack Sambangi Panti Asuhan, Motivasi Anak-anak Punya Cita-cita Tinggi

Semarang, Gatra.com - Pengusaha Jacobus Dwi Hartanto atau yang akrab disapa Om Jack menyambangi Panti Asuhan At Taqwa di Meteseh, Tembalang, Kota Semarang, Kamis (20/7).

Pengusaha yang juga Wakil Bendahara Palang Merah Indonesia (PMI) pusat itu memberikan santunan kepada anak-anak di panti asuhan tersebut.

Menurutnya, dirinya bisa datang ke tempat ini adalah suatu keberkahan. “Anak yatim piatu itu tidak kurang suatu apapapun, hanya kurang perhatian saja,” ujarnya.

Baca Juga: Om Jack Motivasi Ratusan Wirausaha Baru, Ajak Miliki Branding

Selain memberikan santunan, pihaknya berencana membantu kebutuhan pembangunan/perluasan gedung. Salah satu yang bakal diprioritaskan yakni bangunan yang diperuntukan untuk asrama.

Saat di Panti Asuhan, Om Jack juga memotivasi anak-anak agar punya niatan kuat untuk mengenyam pendidikan hingga jenjang yang lebih tinggi.

“Kami berpesan kepada anak-anak, agar belajar dengan rajin dan tekun. Generasi muda kita harus punya ilmu pengetahuan dan penguasaan teknologi,” sebutnya.

Dia juga mengajak anak-anak pandai dalam hal berbahasa asing, khususnya Bahasa Inggris. Karena itu, dia berencana mengirimkan dan membagikan buku bacaan Bahasa Inggris kepada anak-anak panti.

"Hal utama dan penting adalah pendidikan, apalagi sekarang banyak tersedia beasiswa untuk jenjang pendidikan tinggi sekalipun," sebutnya.

Pengusaha Jacobus Dwi Hartanto atau yang akrab disapa Om Jack (dua dari kanan) saat berdialog di Panti Asuhan At Taqwa di Meteseh, Tembalang, Kota Semarang. (IST)

Om Jack dan rombongannya diterima dengan hangat oleh pengurus dan anak-anak panti. Para pengurus, guru, ustaz dan anak-anak panti tersebut berkesempatan memanjatkan doa bersama.

Perintis panti asuhan tersebut, Abdurahim menyebut, jumlah penghuni panti sekitar 98 anak, baik putra maupun putri. Mereka dengan latar belakang yatim, piatu, yatim piatu dan duafa.

Mayoritas anak-anak panti berasal dari Semarang dan sekitarnya. Selebihnya berasal dari beberapa daerah di Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur.

“Mereka juga mengenyam pendidikan formal, ada yang jenjang SD hingga SMA sederajat. Kami tentu menyambut baik kunjungan ini dan ucapan terima kasih atas perhatian yang diberikan,” jelasnya.

152