Home Ekonomi Kolaborasi Bisnis UMKM di Tengah Covid-19

Kolaborasi Bisnis UMKM di Tengah Covid-19

Jakarta, Gatra.com - Indonesia merayakan Hari Kebangkitan Nasional 2020, Pada Rabu 20 Mei lalu. Pada momen ini, Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta yang juga Pengusaha nasional Sandiaga Salahudin Uno bersama Ultimate U mengajak brand lokal untuk melakukan lelang guna mengumpulkan donasi dalam membantu mereka yang terdampak Covid-19 melalui Gugus Tugas Relawan.

Ajakan ini disampaikan Sandiaga Uno dalam diskusi Online bertajuk ”Semangat Kebangkitan Brand Lokal” yang disiarkan langsung lewat Instagram @UltimateU_ID dan @RumahSiapKerja serta disiarkan serentak di seluruh kanal Instagram Live brand lokal.

Adapun brand lokal nasional terbaik yang diajak berdonasi antara lain SAGE, NIION, Tanair, Two-D, BHS, Amble, dan Staycool.

Acara tersebut dimulai dengan melakukan diskusi santai antara Sandiaga Uno dan para pebisnis muda Brand lokal tanah air. Mereka berbagi mengenai strategi bertahan dalam menghadapi situasi pandemi saat ini. 

Sandiaga Uno terus menyemangati brand lokal Indonesia.

“Makna yang kita temukan di tengah pandemi Covid-19 ini adalah perlunya mengamankan kekuatan ekonomi kita, yaitu kekuatan ekonomi brand lokal Indonesia,” ujar Sandiaga Uno..

Adapun dr. Tirta yang didaulat sebagai moderator acara juga menyampaikan pentingnya kebersamaan, kolaborasi dan gotong royong sesama pelaku bisnis dalam menghadapi situasi saat ini.

“Dari lelang ini harapannya yang kita lihat bukan sekadar nominal tetapi semangat UMKM walaupun saat ini kita lagi habis-habisan, kita memilih untuk bersatu, untuk men-trigger  temen-temen brand lokal lain, untuk saling membantu, gerakan membeli satu sama lain, dan kelebihan rejeki kita bisa pakai untuk temen-teman kita yang membutuhkan dalam aksi kemanusiaan,” ujar Tirta.

Pada kesempatan yang sama, Agit Bambang, sebagai owner dari brand AMBLE, menceritakan pengalamannya memulai bisnis brand sepatu. Brand ini diawali dengan ketidakmampuannya dalam membeli produk sepatu kulit semasa kuliah di Bandung.

Berbekal sisa uang beasiswa, Agit mengunjungi sentra pembuatan sepatu Cibaduyut. Awalnya hanya berniat membeli, namun malah tertarik bergelut dalam bidang bisnis pembuat sepatu lokal, hingga akhirnya brand AMBLE menjadi salah satu brand sepatu lokal dengan desain yang menarik.

Hal ini menjadi cerita unik yang memberi pelajaran untuk memiliki ketangguhan dan keyakinan bagi seorang pebisnis dalam menjalankan bisnisnya.

Mari berpartisipasi dalam Gerakan Donasi bersama Brand Lokal terbaik Indonesia dengan cara kunjungi Laman instagram @UltimateU_ID, lakukan bidding pada kolom komentar pada Posting “Auction for Donation”. 

Donasi ini dibuka hingga pukul 18.00 hari ini, 20 Mei 2020 dan akan disalurkan kepada terdampak Covid-19 dalam bentuk Sembako melalui Gugas Tugas Relawan Covid-19. 

“Dengan melakukan auction for donation Insya Allah kita bisa mengangkat semangat baru untuk menopang UMKM kita,” tegas Sandi.
 

129