Home Kesehatan Gemar Makan Tanah, Begini Kondisi Kesehatan Balita Nando

Gemar Makan Tanah, Begini Kondisi Kesehatan Balita Nando

Tegal, Gatra.com - Balita berusia tiga tahun di Kota Tegal, Jawa Tengah menyita perhatian karena gemar memakan tanah sejak berusia 1,5 tahun. Setelah diperiksa kondisi kesehatannya, balita yang berasal dari keluarga tidak mampu itu menderita anemia akibat kebiasaannya yang tak lazim.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tegal Sri Primawati Indraswari mengatakan, pemeriksaan terhadap Vero Fernanda sudah dilakukan oleh psikolog, dokter spesialis anak dan dokter spesialis kejiwaan di rumah sakit.

"Hasil pemeriksaan paru-paru, normal. Kalau dari pemeriksaan dokter jiwa, anak tersebut hiperaktif," kata Prima, Rabu (15/9).

Selain itu, dari hasil pemeriksaan juga diketahui jika Vero Fernanda menderita anemia akibat kebiasaannya memakan tanah yang sudah berlangsung cukup lama. "Anemia ini mungkin karena cacingan ya karena makan tanah. Ini sudah diberi obat cacing dan multivitamin," jelas Prima.

Prima memastikan tidak ada permasalahan kesehatan serius yang dialami Vero Fernanda. Balita yang biasa dipanggil Nando itu tak menderita gizi buruk maupun stunting.

"Tapi karena ada penyimpangan perilaku, jadi kita edukasi kepada orang tuanya. Kita juga sudah berikan makanan tambahan balita dan alat permainan edukatif untuk mengalihkan perhatiannya supaya tidak main tanah," ujar Prima.

Sementara itu, ibu Vero Fernanda, Umrotun (41) mengatakan, perhatian dan bantuan yang berdatangan dari sejumlah pihak kepada anaknya sangat membantu. Dia menyebut sang anak sudah tidak lagi memakan tanah maupun benda-benda lain yang tak lazim.

"Sejak ada bantuan sudah tidak makan tanah. Dari dokter juga diminta untuk diawasi terus agar tidak melakukan kebiasaan lama," katanya.

Seperti diberitakan, seorang balita berusia tiga tahun di Kota Tegal memiliki kebiasaan yang membuat miris. Balita bernama Vero Fernanda itu gemar memakan tanah.

Vero Fernanda merupakan anak pasangan suami istri Carmo (50) dan Umrotun Khasanah (41). Keduanya tinggal di RT 03 RW I Kelurahan Debong Lor, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal.

Vero Fernanda sudah setahun lebih memiliki kebiasaan memakan tanah dan benda-benda lainnya yang tak layak dimakan, seperti pecahan tembok. Ditengarai hal itu karena Nando jarang dibelikan jajan karena orang tuanya tergolong keluarga tidak mampu.

Akibat kebiasaannya tersebut, Nando kerap mengeluh perutnya sakit. Kendati demikian, dia tak pernah dibawa ke dokter dan hanya diberi obat puyer.


 

1164