Home Olahraga Hebat! Raviandi Ramadhan Masuk Babak Final Kategori Lead IFSC Climbing World Cup

Hebat! Raviandi Ramadhan Masuk Babak Final Kategori Lead IFSC Climbing World Cup

Jakarta, Gatra.com - Atlet panjat tebing Indonesia, Raviandi Ramadhan berhasil mengukir prestasi pada cabang olahraga panjat tebing kategori Lead Putra. Ia memperoleh skor 35 holds dengan catatan waktu 3,16 menit.

Pada babak kualifikasi, Raviandi mendapatkan skor 30+ holds di lane A dan skor 30 holds di lane B. Kemudian ia meningkat dengan pesat dari yang babak kualifikasi tersebut di posisi ke 14 menjadi di posisi ke 6 besar.

Baca Juga: Kualifikasi 'Lead' Putra Panjat Tebing IFSC Climbing World Cup, Jepang Paling Unggul

Hal inilah yang menjadikan dirinya melaju pada babak final nanti malam pukul 19.30 WIB di Lot 16-17 SCBD, Jakarta Pusat, Senin (26/9).

Berdasarkan dari penuturan pelatih nasional panjat tebing Indonesia, Triyanto Budi Santoso mengungkapkan untuk kategori tersebut sudah ditargetkan Indonesia masuk dalam babak semifinal terlebih dahulu.

Baca JugaKeren! Vredderiq Leonardo Kembali Jaga Gelar Juara Dunia Panjat Tebing, Tak Terkalahkan Lima Kali

"Alhamdulillah untuk performa dari atlet sesuai dengan prediksi. Jadi kita menargetkan untuk siapapun atlet yang masuk semifinal," jelasnya kepada awak media saat acara IFSC Climbing World Cup di Lot 16-17 SCBD, Jakarta Pusat, Minggu lalu (25/9).

Dalam kategori Lead Putri tim Indonesia belum berhasil masuk dalam babak final baik itu Fujiyanti Widia dan Lintang Cahyani. Sementara itu, dari negara Jepang masih unggul dalam kategori Lead Putra.

222