Home Olahraga Catat! Ini 16 Wakil Indonesia di Babak 32 Besar Indonesia Masters 2023

Catat! Ini 16 Wakil Indonesia di Babak 32 Besar Indonesia Masters 2023

Jakarta, Gatra.com - Babak 32 besar Indonesia Masters 2023 berlanjut hari ini, Rabu (25/1). Bermain di Istora Senayan, Jakarta, Indonesia menurunkan 16 wakilnya yang akan bertanding memperebutkan tiket ke babak 16 besar.

Lima wakil tunggal putra akan turun berlaga hari ini. Pelatih kepala tunggal putra, Irwansyah, mengaku seluruh pemain dalam kondisi siap.

"Mereka oke semua, siap. Karena memang sudah dipersiapkan. Kalau kita ini bukan karena mau main buat dua minggu lagi, persiapannya sudah bulanan. Tinggal maintenancenya saja," ujarnya saat ditemui di sela latihan, Senin (23/1).

Ia mengatakan diturunkannya pemain muda dimaksudkan untuk memberi mereka pengalaman. Hasilnya, Christian Adinata mampu mengambil posisi di babak 32 besar hari ini.

"Mereka itu turun untuk mencoba, sejauh apa. Mereka yang ikut kejuaraan seperti ini, untuk beradaptasi, agar secepatnya untuk sama, merata di tunggal putra," lanjutnya.

Baca Juga : Gregoria Siap Tampil di Indonesia Masters 2023

Wakil tunggal putra yang lolos dari babak kualifikasi, Christian Adinata, akan bertemu dengan Kenta Nishimoto asal Jepang. Bertemu untuk pertama kalinya, Christian harus berhadapan dengan pemain peringkat 13 dunia.

"Ini Super 500 pertama saya, pertama kali main di Istora. Targetnya ingin memberikan yang terbaik saja. Saya akan sharing dengan senior yang sudah pernah melawan dia," katanya di Istora Senayan, Selasa (24/1).

Sementara, wakil ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan berhadapan dengan wakil Taiwan, Chang Ching Hui/Yan Ching Tun. Bertemu untuk pertama kalinya, pasangan Indonesia diunggulkan di atas kertas sebagai pemain peringkat lima dunia, sementara lawan berada di peringkat 50.

Wakil ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti juga akan kembali bertanding usai sebelumnya Praveen mengalami cedera di tahun lalu. Pertemuan dengan pasangan China, Huang Dong Ping/Feng Yan Zhe akan menjadi rintangan pertama pasangan Indonesia.

Sementara, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata yang berhasil lolos dari babak kualifikasi akan melawan wakil India, Rohan Kapoor/Reddy Sikki. Jafar mengaku tidak memiliki target di laga kali ini, namun ia berharap bisa bertemu dengan wakil Malaysia, Tan Kiang Meng/Lai Pei Jing. Kedua pasangan berpeluang bertemu di babak 16 besar, Kamis (26/1) mendatang bila keduanya mampu menang di babak 32 besar, Rabu (25/1).

Baca Juga : Tommy Sugiarto Gugur di Hari Pertama Indonesia Masters 2023

"Lawan yang mau dihadapi pasangan dari Malaysia, sih, Tan/Lai unggulan dua. Mau ketemu, nyobain (lawan mereka)," ujar Jafar setelah menang di babak kualifikasi, Selasa (24/1).

Jadwal lengkap pemain Indonesia

Court 1

Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose vs Francesca Corbett/Allison Lee (Match 4)

Kyohei Yamashita/Naru Shinoya vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Match 5)

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Chang Ching Hui/Yang Ching Tun (Match 6)

Aya Ohori vs Putri Kusuma Wardani (Match 8)

Anthony Sinisuka Ginting vs Lee Cheuk Yiu (Match 9)

Christian Adinata vs Kenta Nishimoto (Match 11)

Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto vs Annie Xu/Kerry Xu (Match 12)

Gregory Mairs/Jenny Moore vs Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela (Match 14)

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (Match 15)

Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata vs Rohan Kapoor/Reddy Sikki (Match 16)

Court 2

Srikanth Kidambi vs Shesar Hiren Rhustavito (Match 5)

Jonathan Christie vs Nhat Nguyen (Match 7)

Gregoria Mariska Tunjung vs Sung Shuo Yun (Match 9)

Chico Aura Dwi Wardoyo vs Priyanshu Rajawat (Match 10)

Hiroki Midorikawa/Natsu Saito vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Match 12)

Tang Chun Man/Tse Ying Suet vs Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuella Widjaja (Match 15)

111